Paslon Eti – Suhendrik Siap Deklarasi – Video

0 Komentar

Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Eti-Suhendrik dipastikan resmi mendapat rekomendasi dan siap mendaftar. Koalisi Maju Bersama mendapat tambahan dukungan dari Partai PKS, sehingga ada lima partai yang siap mendukung pasangan Eti-Suhendrik pada Pilkada 2024 Kota Cirebon.

Koalisi Maju Bersama mendapatkan tambahan dukungan dari Partai PKS yang resmi bergabung untuk menambah kekuatan mendukung pasangan Eti Herawati dari Partai Nasdem dan Suhendrik dari Partai Gerindra sebagai bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon pada Pilkada 2024.

Sekretaris DPD Partai Nasdem Kota Cirebon, Harry Saputra Gani, menjelaskan bahwa bakal pasangan calon dipastikan sudah final dan tidak akan ada perubahan hingga proses pendaftaran nanti.

Baca Juga:Antusiasme Warga Lembang Sambut Dedi Mulyadi dalam Acara KDM MenyapaKNPI Kota Cirebon Ingatkan Anggota DPRD Baru untuk Prioritaskan Kepentingan Masyarakat

Sementara itu, Ketua Bappilu DPC Gerindra Kota Cirebon, Fitrah Malik, menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan dilakukan deklarasi bakal pasangan calon Eti-Suhendrik, dan Koalisi Maju Bersama masih membuka diri untuk partai lain yang siap bergabung.

Saat ini, ada lima partai politik yang sudah tergabung dalam Koalisi Maju Bersama, yaitu Nasdem, Gerindra, PKS, Hanura, dan PSI.

0 Komentar