RADARCIREBON.TV – Pisang merupakan salah satu buah yang mudah dijumpai di Indonesia. Teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis, menjadi favorit banyak orang. Selain enak untuk dimakan langsung, pisang juga bisa menjadi tambahan untuk membuat sebuah minuman.
Misalnya saja milkshake. Mencampurkan dua bahan yakni susu dan pisang, bersama tambahan lainnya, bisa menjadi sebuah minuman yang bisa disebut banana milkshake. Teskturnya lembut dan rasanya khas pisang, bahkan bisa membuat perut menjadi cukup kenyang.
Ide menu olahan ini menjadi opsi yang bagus untuk dicoba. Apalagi jika mempunyai banyak stok pisang di rumah dan takut segera membusuk. Sebelum membuatnya, bisa bekukan pisang terlebih dulu atau bisa juga gunakan es saja jika pisang tidak dibekukan.
Baca Juga:Milkshake Cokelat, Minuman Ala Kafe dengan Rasa Cokelat yang LezatMembuat Milkshake yang Segar dari Campuran Susu dan Stroberi
Lalu siapkan juga es krim agar teksturnya lebih kental. Bisa menggunakan es krim cokelat atau es krim vanilla, karena dua-duanya cocok untuk dipadukan dengan pisang. Berikut, bahan yang dibutuhkan untuk membuat banana milkshake.
Bahan
- 2 buah pisang matang
- 400 ml susu cair
- 1-2 scoop es krim cokelat atau vanilla
- sedikit bubuk kayu manis
- gula secukupnya
- es batu (opsional)
Cara Membuat
- Siapkan blender. Masukkan pisang, susu, es krim, dan gula. Jika pisang tidak dibekukan, maka gunakan es batu.
- Jika sudah lembut, tuang ke dalam gelas. Taburi dengan bubuk kayu manis dan irisan pisang jika masih ada yang tersisa. Sajikan.