RADARCIREBON.TV- Apakah kamu pernah merasakan rasanya tidak nyaman saat bibir kering? Salah satu penyebab bibir kering yang paling umum terjadi adalah kurangnya cairan tubuh atau dehidrasi. Tapi, tidak hanya dehidrasi saja, bibir kering juga bisa disebabkan oleh berbagai hal lainnya dan terkadang ini bisa saja tidak disadari.
Memiliki bibir yang sehat, lembut, kenyal, dan merah mudah merona memang bisa menjadi daya tarik tersendiri. Maka dari itu, tidak heran jika banyak yang mendambakan bibir sehat alami. Namun sayangnya, kondisi bibir terkadang bisa saja terganggu dan salah satu masalah yang paling umum terjadi pada bibir adalah bibir kering dan pecah-pecah.
Penyebab Bibir Kering
1. Tidak Memakai Pelembap Bibir
Bibir merupakan bagian tubuh yang rentan kering, penggunaan lip balm secara rutin dapat menjadi upaya untuk menjaga agar bibir tetap lembap. Namun, pastikan lip balm yang kamu gunakan tanpa pewangi, ya.
Baca Juga:Kentut Kamu Bau Busuk? Ternyata ini 4 Penyebab Kentut Bau Menyengat dan MengatasinyaMarak Terjadi! Kenali 5 Faktor Penyebab Terjadinya Perselingkuhan
Selain itu, berbagai bahan alami, seperti madu, minyak kelapa, atau minyak zaitun juga bisa digunakan sebagai pelembap bibir alami. Dengan menggunakan pelembap bibir, bibir kering dan pecah-pecah pun akan lebih cepat sembuh.
2. Dehidrasi
Bibir kering biasanya merupakan salah satu gejala kekurangan cairan tubuh alias dehidrasi. Saat kekurangan cairan, tubuh kita tidak bisa berfungsi dengan optimal, termasuk dalam melembapkan kulit. Hal ini bisa menimbulkan gejala berupa kulit, mulut, dan bibir jadi kering. Kondisi tersebut biasanya lebih sering terjadi pada orang yang jarang minum air, sedang berpuasa, atau sedang tidak fit.
3. Kebiasaan Menjilat Bibir
Apakah kamu suka menjilat bibir agar terasa lebih lembap? Ternyata, menjilat bibir justru bisa membuatnya jadi makin kering. Dikarenakan, air liur bersifat mudah menguap, sehingga kelembapannya juga cepat hilang. Hasilnya, bibir malah jadi lebih kering dari sebelumnya.
Selain itu, air liur juga mengandung enzim pencernaan yang bisa merusak lapisan skin barrier di kulit bibir. Akibatnya, bibir jadi lebih mudah rusak dan kering. Jadi, agar bibir tidak terus-terusan kering, hindari kebiasaan sering menjilat bibir.
4. Suhu Dingin atau Udara Kering
Cuaca dingin bisa mengurangi kelembapan bibir. Soalnya, suhu yang dingin cenderung akan membuat udara jadi lebih kering, sehingga bisa membuat kulit dan bibir jadi kering.
Di daerah tropis seperti Indonesia, kelembapan udara memang cenderung tinggi. Namun, penggunaan AC di dalam ruangan bisa turut membuat udara jadi kering. Oleh karena itu, terlalu lama berada di dalam ruangan dengan AC menyala bisa menjadi penyebab bibir kering.
***