RADARCIREBON.TV- Ternyata makan makanan yang sehat setelah olahraga sangat dianjurkan. Dikarenakan tidak hanya bisa membantu memulihkan stamina, nutrisi di dalam makanan sehat juga bisa mengoptimalkan manfaat yang kamu peroleh dari olahraga.
Makanan sehat yang baik untk dikonsumsi setelah berolahraga ialah makanan yang mengandung karbohidrat, protein, dan lemak. Apabila kamu igin mengonsumsi camilan alih-alih makanan utama setelah berolahraga, pastikan untuk memilih camilan sehat yang bernutrisi, serta hindari makanan manis berlebihan.
Pilihan Makanan Sehat Setelah Olahraga
1. Roti Panggang dan Telur
Roti panggang dan telur juga bisa menjadi pilihan makanan sehat setelah berolahraga. Telur yang menjadi sumber protein sangat bermanfaat untuk membangun dan mempertahankan massa otot. Sementara itu, kandungan karbohidrat dalam roti bermanfaat untuk mempercepat pemulihan dan mengisi energi setelah berolahraga.
Baca Juga:Sehat dan Enak, Ini Dia Resep Donat Kentang yang Empuknya KebangetanSebelum Memasangnya, Yuk Kenali Lebih Dalam Veneer Gigi ada Plus dan Minusnya
Kamu sebaiknya memilih roti gandum utuh dibandingkan roti putih biasa, ya. Selain mengandung lebih banyak nutrisi, roti ini memiliki ragam manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk membantu meningkatkan kesehatan sistem pencernaan.
2. Nasi Hainan dan Dada Ayam
Wangi dan gurih, nasi hainan dan dada ayam merupakan pilihan yang baik untuk dikonsumsi setelah kamu berolahraga. Keduanya mengandung karbohidrat dan protein yang saling mendukung untuk mempercepat pemulihan setelah letih berolahraga, serta meningkatkan pembentukan jaringan otot.
Tak hanya itu, kandungan vitamin B6 dalam dada ayam juga penting untuk mendukung metabolisme tubuh. Nasi hainan biasanya disajikan bersama acar timun dan tumis pakcoi. Nah, konsumsi sayuran tersebut juga bisa membantumu mendapatkan nutrisi yang lebih lengkap.
3. Air Mineral atau Minuman Elektrolit
Tidak hanya makanan, kamu juga harus memenuhi kebutuhan cairan setelah berolahraga agar tetap terhidrasi. Minum air mineral sebenarnya sudah cukup jika kamu berolahraga kurang dari 1 jam. Namun, jika berolahraga lebih lama, kamu dianjurkan untuk mengonsumsi minuman elektrolit.
Minuman elektrolit sangat baik dikonsumsi setelah berolahraga karena dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang dengan cepat, serta dapat mengatur tekanan darah dan menyeimbangkan kadar elektrolit dalam tubuh. Kamu boleh juga mengonsumsi minuman sehat lainnya, seperti susu cokelat rendah lemak atau smoothie berisi paduan yoghurt, susu almond, dan buah pisang atau apel.
4. Olahan Ikan
Menyantap ikan yang diolah dengan dijadikan sup, dikukus, atau dipepes, juga bisa menjadi pilihan. Ikan merupakan sumber protein dan omega-3 yang bermanfaat untuk membantu meringankan peradangan otot setelah berolahraga. Terdapat berbagai jenis ikan yang bisa jadi pilihan, misalnya ikan kembung, selar, tenggiri, belanak, bandeng, lele, hingga kakap.
5. Kacang-kacangan
Studi menyebutkan bahwa kacang mengandung lemak sehat yang terdiri dari lemak tak jenuh tunggal, ganda, serta omega-3. Berkat kandungan tersebut, kacang-kacangan dinilai dapat membantu mengurangi peradangan dan menurunkan kolesterol jahat (LDL).
Baca Juga:Gigi Jadi Mudah Sensitif, Ini 4 Efek Samping Veener Pada Gigi Kamu Bisa Berpikir KembaliGigi Tampak Putih dan Bersih, Kenali 4 Efek Samping Penggunaan Veneer Gigi
Beberapa jenis kacang-kacangan yang bisa kamu konsumsi setelah berolahraga antara lain kacang tanah, edamame, almond, kacang hijau, dan kacang hitam.
***