Baik untuk Kesehatan Jantung, Yuk Intip Beberapa Khasiat Labu Siam Banyak yang Belum Tahu

siam labu
halodoc.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Sayuran hijau yang satu ini jangan pernah kamu lewatkan. Ada banyak sekali khasiat labu siam yang perlu kamu ketahui. Labu siam juga menjadi salah satu jenis sayuran yang baik untuk menjadi bahan makanan pendamping air susu ibu alias MPASI. Sayuran ini mengandung macam nutrisi yang baik untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak.

Supaya kandungan gizi dalam sayuran ini tak terbuang, pengolahan yang tepat perlu dilakukan. Selain itu, pastikan untuk menyaring labu siam hingga benar-benar halus guna menghindari efek tersedak pada bayi.

Khasiat Labu Siam

1. Mengoptimalkan Imunitas Tubuh

Imunitas tubuh yang baik dapat mencegah paparan virus dan bakteri yang menjadi penyebab penyakit. Salah satu upayanya dengan memberikan sayuran ini sebagai makanan pendamping ASI.

Baca Juga:Sehat dan Enak, Ini Dia Resep Donat Kentang yang Empuknya KebangetanSebelum Memasangnya, Yuk Kenali Lebih Dalam Veneer Gigi ada Plus dan Minusnya

Vitamin C berperan sebagai antioksidan guna menangkal radikal bebas, sehingga bisa menjaga daya tahan tubuh tetap prima. Menurut Journal of Physics: Conference Series, kandungan antioksidan dalam sayur ini mampu mencegah oksidasi yang bisa memicu kerusakan pada tubuh.

Apabila dikonsumsi secara rutin, imunitas tubuh anak tentunya akan menjadi lebih optimal. Dengan begitu, sayuran ini mampu meningkatkan energi yang membuat anak menjadi lebih aktif.

2. Meningkatkan Perkembangan Otak dan Saraf

Labu siam mengandung vitamin B kompleks dan folat. Kedua nutrisi tersebut dapat membantu meningkatkan perkembangan otak dan sel saraf pada bayi. Asam folat juga mengurangi resiko kerusakan sistem saraf dan meningkatkan kinerja otak bayi selama masa tumbuh kembangnya.

3. Melancarkan Pencernaan

Sembelit menjadi salah satu gangguan kesehatan yang rentan pada bayi berusia 6 bulan. Labu siam mengandung tinggi serat, sehingga efektif melancarkan gerak usus sekaligus meningkatkan kesehatan pencernaan.

4. Menurunkan Risiko Obesitas

Obesitas pada bayi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan kerusakan insulin di masa mendatang. Ibu bisa mengatasi masalah ini dengan rutin memberikan labu siam sebagai MPASI.

Kandungan kaliumnya bisa membunuh kolesterol jahat yang masuk ke dalam tubuh bersama dengan makanan. Sayuran ini juga kaya akan serat yang bisa membuat Si Kecil merasa kenyang lebih lama.

5. Menjaga Kesehatan Jantung

Penyakit jantung bukan hanya terjadi pada orang dewasa maupun lansia. Anak-anak juga berisiko mengalami gangguan jantung. Memberikan anak labu siam mampu membantunya untuk mengoptimalkan kesehatan jantung. Sebab, kandungan antioksidan dalam sayur ini yang mampu menjaga jantung tetap sehat.

Baca Juga:Gigi Jadi Mudah Sensitif, Ini 4 Efek Samping Veener Pada Gigi Kamu Bisa Berpikir KembaliGigi Tampak Putih dan Bersih, Kenali 4 Efek Samping Penggunaan Veneer Gigi

Menurut Nutrients, antioksidan dalam labu siam pun mampu menurunkan kolesterol. Dengan begitu, kesehatan jantung akan menjadi lebih baik.

***

0 Komentar