RADARCIREBON.TV – Pasta aglio olio merupakan hidangan khas Italia yang populer di Indonesia dan biasa ditemukan di restoran atau beberapa tempat lainnya, misalnya saja cafe. Untuk membuat pasta aglio olio, biasanya menggunakan spaghetti.
Spaghetti merupakan jenis pasta yang mirip seperti mie, dengan bentuk panjang dan lurus. Agar rasanya lebih enak, maka spaghetti bisa dimasak al dente atau istilah yang digunakan untuk mengukur tingkat kematangan pasta, yaitu tidak terlalu keras ataupun terlalu lembek.
Kemudian dimasak dengan bermodalkan bawang putih yang dicincang serta cabai kering atau cabai bubuk yang menjadi rasa khas dari aglio olio. Jika tertarik untuk membuat pasta aglio olio, simak bahan apa saja yang dibutuhkan dan langkah untuk membuatnya berikut ini.
Bahan
- 200 gram pasta
- air
- sedikit minyak
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 1 kaleng ikan tuna
- garam dan lada secukupnya
- 2 sdm keju parmesan
- cabai atau cabai bubuk
- persley
Cara Membuat
- Siapkan panci lalu didihkan air dan masukkan sedikit minyak. Jika sudah mendidih, masukkan pasta dan rebus sampai al dente atau teksturnya tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek.
- Siapkan wajan lalu beri sedikit minyak. Tumis bawang putih dan cabai kering. Jika tidak menggunakan cabai kering, maka tidak perlu memasukkan cabai bubuk terlebih dulu.
- Kemudian masukkan tuna kaleng dan aduk.
- Masukkan pasta dan masak semua sambil diberi garam dan lada. Koreksi rasa.
- Jika rasanya sudah pas, matikan kompor dan sajikan dalam piring.
- Beri keju parmesan dan tambah parsley di atasnya.