RADARCIREBON.TV – Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kota Cirebon tahun 2024 dilaksanakan di Stadion Madya Bima, Kota Cirebon, pada Sabtu (17/8/2024).
Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi, memberikan amanat penuh makna mengenai arti penting perayaan kemerdekaan bagi bangsa Indonesia.
Dalam sambutannya, Agus Mulyadi mengungkapkan rasa sukacita atas peringatan proklamasi kemerdekaan yang menjadi momen bersejarah bagi Indonesia.
Baca Juga:Sejarah yang Keliru Indonesia Tidak Dijajah Belanda Selama 350 TahunMulai Dijual, Ini Dia Harga Tiket Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia Round 3
Ia mengingatkan, Proklamasi Kemerdekaan yang dideklarasikan di Jalan Pegangsaan Timur Nomor 56 dengan kesederhanaan, telah menginspirasi bangsa-bangsa lain dan membuka babak baru dalam sejarah Indonesia.
“Peristiwa sejarah ini harus dijadikan pembelajaran dan pengingat agar kita selalu berupaya tidak mengkhianati perjuangan para pendahulu kita dalam memerdekakan negara ini,” ujar Agus Mulyadi.
Peringatan kemerdekaan, kata Agus, sebagai momentum untuk mendukung transformasi Indonesia menjadi bangsa yang semakin bersatu, damai, makmur, dan demokratis.
“Tahun 2024 merupakan tahun transisi pemerintahan di Kota Cirebon. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pemangku kepentingan, termasuk unsur Forkopimda dan jajaran legislatif, yang telah berkolaborasi secara harmonis untuk menjaga transisi pemerintahan tetap produktif,” katanya.
Tema peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia adalah “Nusantara Baru, Indonesia Maju”. Melalui tema tersebut, Agus menjelaskan Nusantara Baru tidak hanya merujuk pada Ibu Kota Nusantara (IKN), tetapi lebih kepada paradigma baru dalam perencanaan dan konsep pembangunan yang berorientasi pada masa depan.
Ia juga mendorong agar kemajuan di berbagai bidang dicapai dengan sikap terbuka dan siap berubah menghadapi tantangan dunia.
“Oleh sebab itu, mari perkuat karakter kompetitif dan inovatif pada setiap diri kita. Semua pihak harus terlibat aktif dalam melakukan transformasi paradigma pembangunan yang baru,” tegasnya.
Baca Juga:TV Vision Smart Screen 4 SE Berukuran 85 inchSelain Dapat Bonus, Riski Juliansyah Peraih Emas Olimpiade Paris Diangkat Kemenpora Jadi PNS
Agus mengajak seluruh masyarakat untuk memperkuat karakter kompetitif dan inovatif, serta melakukan perbaikan secara terus-menerus untuk beradaptasi dengan persaingan yang semakin ketat.
Ia juga menekankan pentingnya mentalitas inovatif yang diperoleh melalui proses belajar kolektif, termasuk dari kesalahan dan kegagalan masa lalu.
“Kita telah melakukan banyak langkah konkret dan progresif dalam menciptakan paradigma pembangunan baru di Kota Cirebon,” ungkapnya.
“Upacara ini menegaskan komitmen Kota Cirebon dalam merayakan kemerdekaan dengan penuh penghormatan dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik melalui inovasi dan partisipasi aktif seluruh masyarakat,” pungkasnya.