Pemerintah Kabupaten Cirebon menargetkan tujuh belas ribu orang mendapatkan pekerjaan atau berwirausaha. Pasalnya, pemerintah provinsi menantang dilakukannya upaya pengentasan pengangguran.
Pemerintah Kabupaten Cirebon menargetkan angka pengangguran terbuka turun di angka enam koma nol empat persen, sesuai dengan tantangan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Untuk mencapai target tersebut, Disnaker mencatat harus menuntaskan tujuh belas ribu orang untuk bekerja maupun berwirausaha.
Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Cirebon mengklaim berada di posisi menengah dalam kategori tingkat pengangguran terbuka di Jawa Barat, dan Kabupaten Kuningan menjadi daerah dengan tingkat pengangguran tertinggi di Jawa Barat.
Baca Juga:Pj Bupati Dan Kapolresta Beri Pembinaan Pada Kepala Sekolah – VideoKemeriahan Tradisi Mapagsri Di Kec. Susukanlebak – Video
Menurut Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Cirebon, angka pengangguran saat ini berada di angka tujuh koma enam lima persen. Angka tersebut justru melebihi target RPJMD, yakni sekitar delapan persen.
Sementara, masih tingginya angka pengangguran di Kabupaten Cirebon berbanding terbalik dengan jumlah ketersediaan peluang pekerjaan, kendati saat ini banyak investasi yang masuk di Kabupaten Cirebon.
Untuk optimalisasi serapan tenaga kerja, Pemerintah Kabupaten Cirebon dan Dinas Ketenagakerjaan akan melakukan pengawasan dan komunikasi intensif dengan perusahaan yang ada di Kabupaten Cirebon.