RADARCIREBON.TV- Siapa yang tidak mengenal dengan makanan penutup satu ini yaitu cookies. Makanan ini sudah sangat populer di dunia. Memiliki tekstur yang empuk dan meleleh di mulut, resep soft cookies sangat diincar oleh pecinta makanan manis. Cara membuatnya juga sangat mudah dan tak perlu pakai mixer.’
Ada banyak jenis varian rasa yang bisa kamu coba saat membuat soft cookies sendiri di rumah. Mulai dari rasa cokelat, kacang, keju, stroberi dan banyak lagi. Terdapat beragam pilihan rasa, cookies bisa menjadi hidangan yang cocok untuk kamu yang ingin makanan manis.
Resep Soft Cookies Cokelat
Bahan-bahan:
– 200 gram tepung terigu
– 50 gram cokelat bubuk
– 1 sendok teh bubuk kopi instant
– 1/2 sendok teh baking powder
– 1/4 sendok teh garam
– 150 gram mentega
– 100 gram gula pasir
– 100 gram gula palem
– 1 butir telur
– 1 sendok teh vanilla extract
– 100 gram cokelat batangan, potong-potong
Cara membuat:
- Campurkan tepung terigu, cokelat bubuk, bubuk kopi instant, baking powder, dan garam dalam satu wadah. Aduk rata dan sisihkan.
- Kocok mentega, gula pasir, dan gula palem hingga lembut dan mengembang.
- Tambahkan telur dan vanilla extract ke dalam adonan mentega. Aduk rata.
- Masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit ke dalam adonan mentega sambil terus diaduk hingga rata.
- Masukkan potongan cokelat batangan ke dalam adonan dan aduk rata.
- Ambil satu sendok adonan dan letakkan di atas loyang yang telah dialasi dengan kertas baking. Lakukan sampai adonan habis dengan jarak yang cukup antara satu adonan dengan adonan lainnya
- Panggang dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu pada suhu 180 derajat Celsius selama 12-15 menit atau hingga matang.
- Setelah matang, angkat dan dinginkan sejenak sebelum disajikan.
Resep Soft Cookies Teflon
Bahan-bahan:
– 150 gram mentega, lelehkan
– 150 gram gula pasir
– 1 butir telur
– 1 sendok teh vanili
– 250 gram tepung terigu serbaguna
– 1/2 sendok teh baking soda
– 1/4 sendok teh garam
– 100 gram coklat batang, potong kasar sesuai selera
Cara membuat:
- Di dalam sebuah mangkuk, campurkan mentega leleh dan gula pasir. Aduk rata hingga gula larut dalam mentega.
- Tambahkan telur dan vanili. Aduk hingga tercampur sempurna.
- Dalam wadah terpisah, campurkan tepung terigu, baking soda, dan garam. Aduk rata.
- Perlahan tambahkan campuran tepung ke dalam adonan mentega sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata.
- Tambahkan potongan coklat batang ke dalam adonan dan aduk hingga rata.
- Panaskan teflon dengan api sedang. Ambil adonan dengan sendok dan letakkan di atas teflon yang telah dipanaskan. Pipihkan adonan dengan bantuan punggung sendok.
- Panggang soft cookies selama 10-12 menit atau hingga berwarna keemasan.
- Angkat dari teflon dan biarkan cookies yang masih hangat mengeras di atas loyang atau kawat kue.
- ***