Puluhan Kafilah Ikuti MTQ Tingkat Kec. Pekalipan – Video

Puluhan Kafilah Ikuti MTQ Tingkat Kec. Pekalipan
0 Komentar

Kecamatan Pekalipan mengawali pelaksanaan MTQ tingkat kecamatan. Tujuannya untuk memberi persiapan yang lebih bagi para kafilah terbaik, yang nantinya akan menjadi perwakilan mengikuti MTQ tingkat Kota Cirebon.

Kecamatan Pekalipan menjadi yang pertama menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat kecamatan, salah satunya untuk persiapan menghadapi MTQ tingkat Kota Cirebon.

Pelaksanaan MTQ lebih awal ini bertujuan untuk memberikan waktu yang cukup bagi para kafilah dalam persiapan yang lebih matang. Ada sebanyak 87 peserta yang merupakan juara pertama dari masing-masing kelurahan di berbagai cabang, seperti Murottal, Tilawah Anak, Remaja, dan Dewasa, termasuk Tahfidz.

Baca Juga:Turnamen Badminton Gala Desa FKKC Weru – VideoJalan Gembong Marikangen Rusak Dipenuhi Hamparan Batu – Video

Nantinya, para peserta atau kafilah terbaik yang mendapat juara di MTQ tingkat kecamatan ini akan diikutsertakan dalam MTQ tingkat kota yang direncanakan akan digelar pada akhir bulan Agustus. Kecamatan Pekalipan optimistis bisa kembali meraih juara umum.

Partisipasi dari berbagai elemen masyarakat, termasuk RW, pesantren, dan lembaga pendidikan lainnya, sangat diapresiasi dalam pelaksanaan MTQ ini. Diharapkan, para peserta bisa menampilkan bakat terbaik mereka.

0 Komentar