Samsung Galaxy A15 5G, Fitur, Harga dan Spesifikasi

Samsung Galaxy
Samsung Galaxy
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Merek smartphone Samsung masih menjadi yang paling laris secara global. Bahkan, Samsung Galaxy A15 mendapat predikat smartphone Android paling laku di dunia, berdasarkan laporan firma riset Counterpoint. 

Dalam laporan yang diterbitkan pada Rabu (31/7/2024) itu, Counterpoint merangkum 10 smartphone terlaris di dunia selama kuartal II-2024 (April-Juni). 

Lembaga riset ini mengumpulkan data berdasarkan penjualan. Tiga model iPhone 15 series menempati tiga peringkat teratas, yaitu iPhone 15 (Peringkat 1), iPhone 15 Pro Max (Peringkat 2), iPhone 15 Pro (Peringkat 3). 

Baca Juga:Rekomendasi Speaker Aktif Bluetooth, Fitur dan Harga MurahSmart TV Hisense Terbaik, Fitur Canggih dan Harga Murah

Meski bukan menjadi yang teratas dalam daftar, Samsung A15 5G menjadi smartphone Android paling laris di antara ponsel Android lainnya. Samsung Galaxy A15 5G menempati peringkat keempat, diikuti oleh “saudaranya” Galaxy A15 4G. 

Kedua smartphone itu dinilai Counterpoint menawarkan kemampuan multitasking yang efisien, sehingga populer di antara konsumen kelas menengah ke bawah. Sayangnya firma riset itu tak merinci volume penjualan masing-masing smartphone.

Performa penjualan Samsung Galaxy A15 sendiri sukses meneruskan performa Samsung A14 tahun sebelumnya yang jadi smartphone terlaris di dunia. Samsung Galaxy A14 tahun lalu meraih predikat itu pada kuartal II-2023.

Selain Samsung Galaxy A15 5G dan Samsung A15 4G, smartphone Android terlaris lainnya didominasi oleh Samsung, meliputi Samsung Galaxy A55 (peringkat 7), Samsung S24 Ultra (peringkat 9) dan Samsung A05 (peringkat 10).

 

0 Komentar