Divonis Mengidap Penyakit Langka – Video

Divonis Mengidap Penyakit Langka
0 Komentar

Gadis asal Sumber, Kabupaten Cirebon, terpaksa harus menunda keinginannya mondok di pesantren dan melanjutkan sekolah ke jenjang SMA. Penyakit tumor yang dideritanya semakin hari semakin membesar, yang membuatnya hanya bisa berbaring di tempat tidurnya sejak Desember 2023.

Hati orang tua mana yang tak sakit saat mendapati putri tercintanya divonis menderita tumor sarkoma, yang merupakan jenis kanker langka. Sejak Desember 2023, gadis berusia 15 tahun ini harus terbaring di tempat tidurnya dan tidak bisa menjalani aktivitas sehari-hari.

Wawan Wahyudi, orang tua sang gadis, harus rela melepas sumber penghasilannya dari berdagang gorengan di Depok demi bisa menyuapi sang buah hati. Kesedihan semakin menjadi ketika faktor ekonomi membuatnya menunda pengobatan kemoterapi di RS Hasan Sadikin Bandung.

Baca Juga:Kolaborasi Media Jadi Strategi Adaptasi Perubahan ZamanLiga Akbar Siap Hadapi Laporan Rudiana – Video

Awalnya, benjolan kecil terlihat di bulan September. Namun, semakin hari semakin membesar, hingga akhirnya membuat Revalina tidak bisa beranjak dari tempat tidurnya.

Beruntung, pihak sekolah memfasilitasi belajar mengajar secara daring hingga dinyatakan lulus. Namun, keinginan melanjutkan jenjang SMA dan pesantren terpaksa ditunda karena hingga kini, kesehatan Revalina belum membaik. Jangankan untuk berobat, untuk biaya kehidupan sehari-harinya saja, pihak keluarga mengaku kesulitan memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga.

0 Komentar