RADARCIREBON.TV – Membawakan bekal anak sekolah menjadi rutinitas yang biasa dilakukan setiap pagi selama hari sekolah. Dalam mempersiapkan bekal anak, tentunya menu yang praktis menjadi andalan untuk dibuat karena tak memakan waktu lama.
Namun di samping menu yang praktis, pastikan juga untuk mengetahui selera anak agar makanan yang dibawakan bisa lahap dimakan oleh anak. Dengan begitu, untuk mengolahnya pun akan lebih mudah setelah mengetahui apa yang menjadi kesukaan anak.
Mac and cheese jadi salah satu pilihan menu andalan yang bisa dijadikan ide bekal makanan untuk anak karena membuatnya mudah dan rasanya pun lezat. Apalagi jika anak suka dengan keju, maka menu yang satu ini wajib untuk dibuat sebagai menu bekal anak.
Baca Juga:Menguak Manfaat yang Didapatkan dari Jamur KancingSajian Sedap dan Lezat yang Mudah untuk Dibuat Sendiri di Rumah, Simak Cara Membuat Spaghetti Aglio Olio
Dengan resep yang sederhana, mac and cheese bisa menjadi menu favorit si kecil karena dibuat dari makaroni dan keju yang menghasilkan perpaduan tekstur lembut dan lelehan keju yang gurih. Untuk membuatnya, simak apa saja bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya berikut ini.
Bahan
- 500 gram makaroni
- 350 gram keju mozarella
- 350 ml susu cair
- 1/2 siung bawang bombay, cincang
- 6 sdm margarin atau mentega
- 1 sdm tepung terigu
- 3 lembar smoked beef, iris
- Garam dan lada secukupnya
- Air
Cara Membuat
- Panaskan air sampai mendidih dan beri sedikit garam, lalu rebus makaroni sampai dengan tingkat kematangan yang diinginkan. Angkat lalu tiriskan.
- Masukkan margarin atau mentega di atas wajan. Masukkan bawang bombay, tumis sampai harum. Lalu masukkan smoked beef dan aduk.
- Kemudian masukkan tepung terigu dan aduk sampai menggumpal.
- Tuang susu cair dan aduk secara perlahan sampai tepung tercampur dan larut.
- Beri garam dan lada, aduk kembali. Masukkan makaroni, lalu aduk kembali.
- Masukkan keju, aduk semua bahan sampai tercampur merata.
- Tuang dalam wadah, lalu bisa disajikan tanpa di oven.