Rencana anggaran SMAN 1 Cirebon viral di media sosial dan dipertanyakan oleh anggota DPR RI, Ono Surono, karena mencapai lebih dari 3 miliar rupiah. Pihak sekolah menyebut bahwa anggaran tersebut untuk pembiayaan program siswa yang berasal dari kesepakatan komite sekolah.
Rencana anggaran siswa di SMA Negeri 1 Kota Cirebon disebut mencapai Rp 3,315 miliar untuk pembiayaan program siswa. Masalah ini sempat viral dan sampai ke DPR RI, Ono Surono, yang banyak menerima keluhan.
Anggaran tersebut, jika dibagi dengan 349 siswa, masing-masing orang tua murid SMAN 1 Cirebon dibebankan 9,5 juta rupiah. Saat dikonfirmasi, Kepala SMAN 1 Kota Cirebon, Naning Priyatnaningsih, menjelaskan bahwa apa yang dipertanyakan di media sosial merupakan hasil rapat komite di tahun 2023 dan bukan dilaksanakan oleh sekolah.
Baca Juga:Sedekah Laut Desa Citemu – VideoKolaborasi Pemdes Kalitengah & Mahasiswa Bersihkan Lingkungan – Video
Di SMAN 1 Cirebon, banyak program yang semuanya untuk siswa dan membutuhkan dana partisipasi.
Sementara itu, anggota komite SMAN 1 Cirebon mengaku bahwa dana partisipasi yang menjadi dasar dari pertemuan komite ada payung hukum, yaitu Pergub 44 dan 75 tahun 2022. Aturan tersebut mengatur pemenuhan anggaran sekolah, yaitu bukan hanya BOS dan BOPD.
Komite sekolah juga mengaku bahwa dana partisipasi tidak mengikat, karena banyak orang tua siswa yang tidak membayar sesuai besaran yang ditentukan. Dana tersebut digunakan untuk keperluan siswa, baik dukungan kegiatan prestasi dan lainnya.