RADARCIRBEON.TV- Tidak hanya bisa menggunakan pembalut, kamu juga bisa memilih alternatif lain untuk menampung darah yang keluar saat menstruasi, yaitu menggunakan menstrual cup. Caranya berbeda dengan pembalut karena alat ini harus dimasukan ke dalam vagina. Namun, banyak yang khawatir memakai menstrual terkait efek samping yang terjadi.
Menstrual cup merupakan alat yang berguna untuk mengumpulkan darah menstruasi secara internal. Dilihat dari bentuknya alat ini menyerupai cangkir kecil berbentuk corong fleksibel yang berbahan dasar karet atau silikon. Cara penggunaannya dengan dimasukkan ke dalam Ms.V untuk mengumpulkan semua cairan menstruasi yang keluar.
Memakai Menstrual Cup Terkait Efek Samping
1. Infeksi
Dampak buruk lainnya yang dapat terjadi akibat penggunaan menstrual cup adalah infeksi, meski terbilang jarang terjadi. Kemungkinan besar masalah ini terjadi akibat bakteri yang menempel di tangan lalu berpindah ke cangkir sebelum memasangnya ke area intim. Maka dari itu, pastikan untuk mencuci tangan terlebih dahulu dengan air hangat dan sabun antibakteri sebelum melakukan kontak dengan cangkir tersebut.
Baca Juga:Sebelum Menggunakannya, Ini Dia Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Menstrual CupApakah Lebih Baik Dari Pembalut dan Tampon? Ini Dia Serba-Serbi Seputar Menstrual Cup
2. Toxic Shock Syndrome (TSS)
TSS adalah komplikasi langka tetapi dapat menimbulkan gangguan yang serius akibat infeksi dari bakteri jenis Staphylococcus atau Streptococcus. Gangguan ini biasanya berhubungan dengan pembiaran penggunaan alat ini lebih lama dari yang disarankan atau menggunakan cangkir dengan daya tampung yang lebih banyak dari yang dibutuhkan. Terjadinya goresan kecil pada saluran Ms.V dapat membuat bakteri masuk ke aliran darah dan menyebar ke seluruh tubuh.
Cara yang paling efektif untuk mengurangi risiko TSS adalah:
- Cuci tangan secara menyeluruh dengan air hangat dan sabun antibakteri sebelum menggunakan menstrual cup.
- Membersihkan alat yang digunakan dengan air hangat dan sabun lembut yang bebas pewangi sebelum digunakan kembali atau disimpan.
- Mengoleskan sedikit air atau pelumas dengan bahan dasar air ke bagian luar cangkir untuk mempermudah penggunaan.
3. Iritasi
Salah satu efek samping yang dapat terjadi akibat penggunaan menstrual cup adalah iritasi. Faktanya, iritasi yang terjadi dapat dicegah sebelumnya. Contohnya, seseorang yang memasukkan cangkir ke Ms.V tanpa menggunakan pelumasan yang tepat dapat menyebabkan ketidaknyamanan yang berisiko iritasi. Maka dari itu, sebelum menggunakannya, ada baiknya untuk mengoleskan pelumas dengan bahan dasar air di luar cangkir. Iritasi juga dapat terjadi jika ukuran cangkir yang digunakan tidak tepat atau tidak dibersihkan dengan benar saat akan digunakan kembali.
***