Mengupas Nutrisi dan Manfaat yang Terkandung dari Buah Nangka

nangka
Ilustrasi Nangka (Pixabay/DEZALB)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Nangka merupakan salah satu buah yang mudah ditemukan di Indonesia yang bisa dimakan langsung ataupun dibuat menjadi berbagai olahan. Adapun olahan yang bisa dibuat dari nangka misalnya es campur, nagasari, dan masih banyak lagi.

Nangka juga kerap dianggap sebagai pengganti daging karena memiliki tekstur yang mirip seperti daging suwir. Bahkan untuk nangka muda, biasanya akan diolah menjadi masakan seperti gudeg.

Nangka termasuk buah tropis yang memiliki rasa dan bau yang khas. Rasa manis dan bau yang khas dari nangka, membuat buah ini banyak disukai. Selain rasa dan baunya yang khas, nangka juga konon mempunyai berbagai manfaat kesehatan.

Baca Juga:Punya Banyak Stok Wortel di Rumah? Cegah Agar Tidak Cepat Layu, Ini Cara MenyimpannyaJangan Sampai Salah Cara Menyimpannya, Begini Menyimpan Kol Agar Tahan Lama

Nutrisi dan Manfaat Nangka

Nangka mempunyai nutrisi yang mengesankan. Dari Healthline disebutkan jika buah nangka mengandung kalori dalam jumlah sedang, menyediakan 155 kalori dalam satu cangkir (165 gram) yang sebagian besar berasal dari karbohidrat.

Nangka juga mengandung hampir semua vitamin dan mineral serta serat dalam jumlah yang cukup. Beberapa vitamin dan mineral yang terkandung diantaranya vitamin A, vitamin C, riboflavin, magnesium, kalium, tembaga, dan mangan.

Berbeda dengan buah lainnya, buah nangka mengandung protein dengan kandungan lebih dari 3 gram protein per cangkir, dibandingkan dengan buah lainnya seperti apel dan mangga yakni sebanyak 1 gram.

Nangka juga kaya akan beberapa jenis antioksidan yang tentunya bermanfaat bagi kesehatan. Dari seluruh kandungan yang telah disebutkan, nangka mempunyai beragam manfaat yang diantaranya:

1. Melindungi dari Penyakit

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, nangka mengandung antioksidan kuat yang memberikan berbagai manfaat kesehatan, termasuk penurunan risiko terjadinya beberapa penyakit. 

Antioksidan melindungi sel tubuh dari stres oksidatif dan peradangan, yang sering kali disebabkan oleh kerusakan yang disebabkan oleh molekul yang disebut radikal bebas dan membantu untuk mencegah berkembangnya penyakit kronis.

2. Menjaga Kekebalan Tubuh

Nangka mengandung vitamin A dan C yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan vitaminnya tersebut juga diklaim bermanfaat untuk mengurangi risiko infeksi virus.

Baca Juga:Suka Bawa Bekal Makanan? Ini ManfaatnyaIngin Siapkan Bekal untuk Anak? Simak Tipsnya Agar Nutrisinya Bisa Terpenuhi

3. Mengatasi Masalah Kulit

Dengan kandungan beberapa nutrisi dan antioksidan, nangka disinyalir mampu meningkatkan kesehatan kulit. Ada bukti anekdotal bahwa kelemahan dapat memperlambat penuaan kulit.

 

0 Komentar