37 Rumah Rusak Ringan Akibat Gempa Kuningan – Video

37 Rumah Rusak Ringan Akibat Gempa Kuningan
0 Komentar

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuningan melaporkan bahwa dampak dari tiga kali gempa yang mengguncang daerah tersebut menyebabkan 37 bangunan mengalami kerusakan ringan. Kerusakan ini termasuk satu sarana ibadah dan dua sekolah.

Update mengenai dampak gempa ini disampaikan oleh Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana, pada sore hari ini pukul 17.30 WIB. Menurutnya, gempa-gempa tersebut adalah gempa tektonik yang disebabkan oleh pergerakan sesar Ciremai dan tidak ada kaitannya dengan aktivitas Gunung Ciremai.

Gempa pertama terjadi pada Kamis pagi dengan kekuatan 3,6 Skala Richter. Kemudian, gempa susulan dengan kekuatan 4,1 Skala Richter terjadi pada Kamis sore, dengan getaran terasa hingga Kabupaten sekitar, termasuk Ciamis dan Banjar. Gempa susulan terakhir terjadi pada Jumat sekitar pukul 11 dengan magnitudo 3,9.

Baca Juga:PPS Pasalakan Apresiasi Kinerja Pantarlih – VideoPenyiraman Jalan Cideng Raya Minimalisasi Dampak Debu – Video

Sejak terjadinya gempa pertama, BPBD telah bergerak cepat untuk meninjau langsung titik-titik terdampak dan menyerahkan bantuan logistik. BPBD Kuningan juga mengimbau masyarakat untuk tidak panik dan tidak mempercayai isu hoaks seputar gempa yang tersebar di media sosial. Warga diminta untuk selalu merujuk pada informasi resmi dari BMKG terkait bencana seperti ini.

BPBD juga berkoordinasi dengan BMKG pada Jumat kemarin untuk mengunjungi lokasi terdampak dan memasang alat pendeteksi gempa. Selain itu, BPBD melakukan sosialisasi mitigasi bencana di sekolah-sekolah, termasuk mengajarkan cara aman yang harus dilakukan saat terjadi gempa, membuat tirik kumpul, serta membentuk Satuan Pendidikan Aman Bencana yang akan digencarkan di sekolah-sekolah.

0 Komentar