36 Juta Pemilih Jabar Butuh Informasi Pilkada – Video

36 Juta Pemilih Jabar Butuh Informasi Pilkada
0 Komentar

125 hari menjelang hari pelaksanaan Pilkada Serentak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat berupaya memaksimalkan sosialisasi tahapan Pilkada dan informasi kepemiluan kepada lebih dari 36 juta pemilih se-Jawa Barat.

Ketua KPU Jawa Barat, Ummy Wahyuni, mengundang kepala divisi sosialisasi bersama stafnya dari 27 kabupaten/kota untuk berkumpul di Aula KPU Kuningan, Rabu, 24 Juli 2024.

Perwakilan satuan kerja kehumasan di tiap kabupaten/kota dihadirkan dalam rapat koordinasi, mulai Rabu hingga Kamis, 25 Juli esok. Para peserta diagendakan mengikuti peningkatan kapasitas SDM penyelenggara pemilu terkait kehumasan, dengan pemateri yang mumpuni dalam penyebaran informasi Pilkada di berbagai platform dan media.

Baca Juga:KKN Kolaborasi Unma IPB Soroti Isu Stunting – VideoKakak Vina Kaget Kesaksian Dede – Video

Selain di Aula KPU Kuningan, kegiatan ini akan dilanjutkan di lokasi Glamping Ipukan, kawasan wisata Palutungan, kaki Gunung Ciremai.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Jawa Barat menyebutkan bahwa kegiatan bidang Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih Parmas) ini bertujuan untuk mengingatkan pentingnya sosialisasi dan penyebaran informasi kepada masyarakat Jawa Barat untuk menjadi pemilih yang aktif dan cerdas. Menurutnya, inovasi satuan kerja akan menentukan suksesnya penyelenggaraan pemilihan kepala daerah, bupati, dan gubernur.

Selain informasi kepada pemilih, khususnya kepada 9 segmentasi pemilih yang harus diperhatikan, bidang kehumasan dituntut mampu memberikan informasi dan meningkatkan hubungan baik dengan mitra sinergis KPU di daerah. Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan tagline KPU Jawa Barat “Gemilang” atau Gembira Memilih Langsung, dapat membuat seluruh satuan kerja KPU memberikan pelayanan maksimal kepada pemilih dan partai politik.

Kehadiran Ummy Wahyuni di Kuningan didampingi anggota KPU Jawa Barat dalam sesi pembukaan rapat koordinasi. Tampak hadir Hedi Ardia, Abdullah Sapi’i, dan Adie Saputro.

0 Komentar