Menikmati Destinasi Wisata Taman Posong, Indah dan Mempesona

Posong
Taman Wisata Posong
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Wisata Camping akhir-akhir ini memang sedang ramai untuk menjadi pilihan berlibur dengan keluarga ataupun teman.

Salah satu tempat yang yang tengah naik daun adalah Kawasan Wisata Alam Posong, berada di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung.

Pesona yang ditawarkan di Wisata Alam Posong tentunya adalah keindahan alam.

Baca Juga:Pesona Wisata Majalengka Hits dan Banyak Spot IndahDaftar Wisata Pemalang Murah dan Fasilitas Mewah

Di antaranya, menyaksikan golden sunrise, karena lokasi wisata ini berada di ketinggian 1000 mdpl maka sangat cocok untuk bisa menyaksikan matahari terbit.

Bahkan tak jarang pengunjung juga ada yang berburu untuk bisa mendapatkan foto milky way.

Salah satu aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Wisata Alam Posong ini adalah berkemah, terdapat beberapa pilihan paket dan tertera juga price list yang bisa di cek di Instagram @tamanwisata_posong untuk Anda yang tertarik untuk merasakan berkemah.

Selain aktivitas berkemah disini juga terdapat aktivitas untuk bermain flying fox, jadi Anda bisa menikmati keindahan Posong dari atas.

Dan aktivitas yang bisa dilakukan tentunya untuk berfoto ketika Anda berwisata disini, karena keindahan alam yang memukau sangat sayang untuk dilewatkan.

Fasilitas di Wisata Alam Posong ini terbilang cukup lengkap, dengan adanya toilet mushola dan lahan parkir.

Selain itu terdapat juga gajebo yang bisa digunakan untuk bersantai sembari menikmati makanan dari warung yang dijual oleh warga sekitar.

Baca Juga:Bukit Cinta Anti Galau, Destinasi Wisata Cirebon Dengan Pemandangan AlamWisata Bermalam Di Alam Indah di Gunung Sumbing, Glamping Triangulasi Memanjakan Mata Pesona Alamnya

Mengutip dari Instagramnya @tamanwisata_posong untuk harga tiket masuk Taman Wisata Posong juga cukup terjangkau yaitu Rp.20.000 per orang.

 

 

 

0 Komentar