Stok Pangan Daerah Hanya 17 Ton Dan Dianggap Belum Ideal – Video

Stok Pangan Daerah Hanya 17 Ton Dan Dianggap Belum Ideal
0 Komentar

Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Cirebon mengalokasikan anggaran untuk memenuhi stok pangan daerah, kendati nilainya masih jauh dari ideal.

Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Cirebon memiliki stok ketersediaan pangan sebanyak 17 ton beras. Namun, jumlah tersebut dinilai jauh dari ideal karena stok pangan daerah harusnya menyesuaikan dengan data jumlah penduduk Kabupaten Cirebon.

Stok pangan sendiri idealnya mencapai lebih dari 400 ton per tahun untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan terutama beras. DKPP sendiri menilai masih belum idealnya stok pangan berkaitan erat dengan keterbatasan anggaran daerah.

Baca Juga:Ribuan Titik Jalan Di Kah. Cirebon Belum Terpasang PJU – VideoKesbangpol Sosialisasikan AGTH Jelang Pilkada 2024 – Video

Menurut Kepala Bidang Ketersediaan, Kerawanan, dan Distribusi Pangan DKPP Kabupaten Cirebon, alokasi anggaran untuk stok pangan baru kembali diadakan setelah dua tahun sebelumnya kosong.

Sementara, DKPP Kabupaten Cirebon sendiri mengklaim sudah mengusulkan penambahan stok pangan, dan di tahun 2025 mendatang stok pangan daerah ditargetkan mencapai 200 ton beras. Harapannya bisa membantu masyarakat yang mengalami bencana serta membantu pemerintah menekan inflasi dan menstabilkan harga pangan di pasaran.

0 Komentar