Sebagai bentuk tanggung jawab sosial kepada masyarakat khususnya di lingkungan sepanjang jalur kereta api, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 3 Cirebon kembali menghadirkan Rail Clinic, Rabu pagi. Kereta kesehatan itu dihadirkan untuk melayani masyarakat dalam hal pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis untuk masyarakat.
Program tanggung jawab sosial dan lingkungan TJSL dalam bentuk pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis, dilakukan PT KAI Daop 3 Cirebon dengan menghadirkan kereta kesehatan (Rail Clinic) untuk masyarakat, Rabu pagi. Rail Clinic sendiri merupakan kereta kesehatan yang pembuatannya dilatarbelakangi oleh semangat KAI untuk memberi pelayanan lebih kepada masyarakat Indonesia, khususnya di bidang kesehatan.
Vice President Daop 3 Cirebon, Dicky Eka Priandana, menyampaikan bahwa Rail Clinic hadir kembali untuk memberikan pelayanan sekaligus pengobatan gratis kepada masyarakat khususnya di sekitar Stasiun Ketanggungan, Kabupaten Brebes. Dengan memanfaatkan jalur KA sehingga dapat menembus daerah yang sulit dilalui oleh kendaraan bermotor, dibuatnya Rail Clinic ini juga sebagai salah satu bentuk dari pelaksanaan program TJSL KAI.
Baca Juga:Persiapan Pilkada, DPC Demokrat Kuningan Turun Gunung Perkuat RantingKendala Pantarlih Dalam Melakulan Coklit – Video
Dicky menambahkan, pada pelaksanaan bakti sosial, KAI Daop 3 Cirebon menyiapkan tim kesehatan yang terdiri dari 4 dokter umum dari Klinik Mediska Cirebon Daop 3 Cirebon dan RS Panti Abdi Dharma, 2 dokter gigi, 1 dokter kandungan dan 2 bidan poli KIA, 2 analis laboratorium, 3 analis kesehatan mata, 2 apoteker serta 15 paramedis. Ditambah lagi dengan 10 tenaga untuk Rail Library dengan dibantu oleh 10 pecinta KA (Railfans) wilayah Daop 3 Cirebon.
Sementara itu, bakti sosial Rail Clinic ini kembali digelar Daop 3 Cirebon setelah sebelumnya dilaksanakan di Stasiun Pasirbungur pada tanggal 25 Oktober 2023 lalu. Tidak hanya pelayanan kesehatan, PT KAI juga memberikan bantuan perlengkapan sekolah untuk anak-anak di sekitar stasiun, pemberian kacamata gratis hingga pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil.