Patut Berbangga Pekerja Lapangan ! Ini Dia Cara Membersihkan Sepatu Safety.

Foto
Foto/Cara merawat sepatu septy (kampoengilmu.com)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Sangat Pentingnya peran sepatu safety untuk melindungi kaki Anda dari dampak bahaya, maka inspeksi dan pemeliharaan sepatu safety wajib Anda lakukan.

Seberapa sering inspeksi sebaiknya di lakukan? Bagaimana cara merawat sepatu safety yang benar?

Inspeksi Sepatu Safety

Jika sepatu safety yang Anda gunakan sudah tepat sesuai potensi bahaya yang ada di area kerja, kini saatnya Anda untuk memeriksa dan memastikan kalau fungsi sepatu safety tetap optimal.

Baca Juga:5 Cara Mewarat Warna Keindahan Sepatu Kulitmu. Yuk Simak.Cara Merawat Sepatu insole Sepatu Agar Tetap Segar Dan Nyaman.

Inspeksi di lakukan untuk melihat tanda-tanda kerusakan atau keausan pada komponen material sepatu safety.

Sehingga Anda dapat mengetahui apakah sepatu safety tersebut perlu di lakukan penggantian atau tidak.

Sampai saat ini, peraturan yang membahas mengenai masa pakai atau masa penggantian sepatu safety memang belum ada.

Tentunya banyak faktor yang harus di pertimbangkan untuk menentukan kelayakan sepatu safety dan frekuensi penggantiannya.

Jika saat Anda melakukan inspeksi dan di temukan adanya kerusakan fisik yang nampak pada sepatu safety, hal ini menunjukkan bahwa sepatu tersebut harus segera di ganti.

Sebagai contoh, jika steel-toe mengalami kerusakan (berlekuk/ penyok) akibat terkena jatuhan benda tajam dan/ atau berat artinya sepatu safety harus mengalami penggantian.

Tapak sepatu yang hilang dan licin serta bagian midsole yang habis (aus) juga menandakan bahwa sepatu safety Anda harus di ganti.

Baca Juga:Cara Mencegah Bruntusan Di Tangan,Simak Caranya Di Sini.Sering Bruntusan Pada Wajah,Yuk Simak Apa Penyebab Nya.

Maka dari itu, untuk mengetahui kualitas dan performa sepatu safety yang Anda gunakan, lakukan inspeksi secara rutin setidaknya satu minggu sekali.

Perawatan Sepatu Safety

Cara membersihkan sepatu safety:

  • Bersihkan sepatu safety berbahan kulit dari debu dan kotoran yang menempel dengan sikat lembut atau gunakan lap lembut yang agak basah. Hindari membersihkan sepatu menggunakan deterjen, karena deterjen dapat menghancurkan minyak alami pada bahan kulit, sehingga bisa merusak bahan dan mengurangi masa pakai sepatu.
  • Berikan conditioner atau semir khusus sepatu safety untuk menjaga minyak alami pada bahan kulit.
  • Setelah sepatu disemir, gulung sepasang kaos kaki lama atau kain lembut menjadi seukuran bola tenis dan gunakan untuk mengkilapkan sepatu.
  • Untuk menghilangkan goresan kecil pada sepatu safety, usap lembut sepatu kulit Anda dengan kain basah dan biarkan sepatu mengering. Pakaikan semir sesuai dengan warna sepatu Anda pada goresan dan gosok untuk menyamarkan goresan.
  • Waterproofing sepatu safety Anda. Hal ini penting tidak hanya untuk menjaga kaki Anda tetap kering, tetapi juga membuat sepatu tetap bersih dan menjaga kekenyalan kulit untuk meningkatkan daya tahan sepatu safety. Setelah sepatu di bersihkan, oleskan atau semprot cairan khusus (water repellent) untuk melindungi sepatu Anda dari air, lumpur, atau tumpahan. Untuk hasil terbaik biarkan sepatu kering selama 24 jam sebelum digunakan.
  • Untuk sepatu berbahan suede, Anda dapat membersihkannya dengan sikat lembut dan bersih (misalnya menggunakan sikat gigi) untuk menghilangkan noda dan kotoran. Cairan pelindung untuk sepatu berbahan suede (water repellent) juga bisa
  • Anda terapkan untuk melindungi sepatu dari air dan noda. Hindari menggunakan sikat gigi bekas untuk membersihkan noda pada sepatu berbahan suede.

Patut Berbaga hati buat kalian para pekerja lapangan yang menggunakan sepatu seft,ini dia cara merawatnya.

0 Komentar