5 Makan Yang Bisa Menambah Daya Tahan Tubuh,Simak Apa Saja !

Foto
Foto/Memperkuat Sistem Imunitas (www.qoala.app)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Salah satu cara agar tidak gampang sakit adalah dengan memperbanyak asupan yang tinggi vitamin, mineral, dan antioksidan. Di bawah ini adalah daftar rekomendasi makanan yang bisa menambah daya tahan tubuh.

1. Buah citrusApa itu buah citrus atau sitrun? Ini adalah buah yang tergolong ke dalam jeruk-jerukan, seperti jeruk bali, jeruk kepruk, lemon, dan jeruk nipis. 

Vitamin C mudah di temukan di dalam buah sitrun. Vitamin ini memiliki fungsi untuk membantu produksi sel darah putih yang berperan  meningkatkan imunitas tubuh. 

Baca Juga:5 Manfaat Jogging Yang Wajib Kita Ketahui,Simak Dan Lakukan Sekarang !Lakukan Ini Sebelum Melakukan Jogging, Serta Simak Manfaat Jogging.

Walaupun vitamin C juga bisa di penuhi melalui suplemen, memakan buah sitrun lebih menyehatkan. 

Selain memenuhi asupan jumlah vitamin  C sesuai Angka Kecukupan Gizi (AKG), buah sitrun menyediakan serat yang di butuhkan sistem pencernaan. 

2. Paprika merah

Paprika merah juga mengandung vitamin C yang bahkan dua kali lebih banyak dari pada buah sitrun pada umumnya. 

Anda bisa menambah potongan paprika pada sup daging atau tumis-tumisan.

Selain untuk memperkuat daya tahan tubuh, kandungan vitamin C pada makanan ini juga baik untuk kesehatan kulit. 

Kandungan lainnya yang terdapat pada paprika merah adalah beta-karoten.

Beta karoten bisa di ubah menjadi vitamin A di dalam tubuh yang juga berperan dalam memperkuat imuntas. 

3. BrokoliAda berbagai macam manfaat brokoli untuk kesehatan. Brokoli memang tergolong salah satu makanan super yang kaya akan vitamin dan mineral. 

Selain mengandung vitamin C, brokoli juga mengandung vitamin A, vitamin E, dan antioksidan yang mendukung kerja sistem imun tubuh. 

Baca Juga:3 Gerakan Yoga Yang Bisa Kita Lakukan Untuk Membuat Badan Kita Lebih Sehat.Berita Terbaru Mengenai Mobil listrik Yang Mencatat Pertumbuhan Pembiayaan !

Untuk menjaga keutuhan zat gizinya, pilihlah metode memasak yang tidak terlalu lama agar tidak menghilangkan kandungannya. 

4. Bawang putih Beberapa penelitian menyebutkan bawang putih memiliki potensi sebagai obat herbal yang bisa melawan infeksi. 

Kandungan senyawa sulfur yang bernama allicin pada bawang putih di nilai mampu memperkuat sistem imun tubuh.

Selain sebagai makanan peningkat imun, bawang putih mampu memperlambat pengerasan pembuluh darah arteri dan menurunkan tekanan darah. 

5. Jahe

Saat udara dingin, minum jahe bisa menjadi alternatif untuk menghangatkan tubuh.

Anda pun akan merasa lebih baik ketika minum jahe saat terserang flu. 

Rasa hangat yang di hasilkan oleh jahe berasal dari senyawa gingerol. Senyawa ini masih satu golongan dengan capsaisin yang biasa di temukan pada cabai. 

Selain menghangatkan, jahe juga mengandung vitamin C, serta berpotensi mengurangi nyeri kronis akibat peradangan.

Itu dia 5 makanan yang bisa kita gunakan untuk mengurangi penurunan imunitas tubuh.

0 Komentar