Bripka Sigit Santoso, anggota Unit Gakum Sat Lantas Polresta Cirebon, membuat usaha dan gagasan “Sampah Menjadi Berkah” bagi warga sekitar tempat tinggalnya di Desa Panguragan, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon. “Sampah Menjadi Berkah” tersebut dilakukan dengan cara warga menabung melalui sampah yang nantinya hasilnya bisa dibelikan kebutuhan rumah tangga, seperti keperluan sekolah anak dan kebutuhan rumah tangga lainnya.
Beginilah usaha turun-temurun yang sudah dirintis Bripka Sigit Santoso, anggota Unit Gakum Sat Lantas Polresta Cirebon, yaitu dengan berusaha di bidang daur ulang sampah plastik yang berlokasi di Desa Panguragan, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon.
“Sampah Menjadi Berkah” digagas Bripka Sigit sejak 3 tahun lalu agar bisa membantu meningkatkan dan membantu perekonomian warga sekitarnya.
Baca Juga:Masyarakat Desa Buyut Serbu Layanan Kelingan Adminduk – VideoPj Bupati Cirebon Berpesan Agar Masyarakat Perhatikan Anak – Video
Selain menggagas bank sampah yang bisa ditukar dengan kebutuhan rumah tangga, Bripka Sigit Santoso juga mempekerjakan 50 warga sekitar yang sudah memasuki usia tidak produktif atau lansia.
Keinginan untuk membantu masyarakat di sekitar tempat tinggalnya tersebut sangat dirasakan membantu sekali bagi warga, seperti yang dirasakan salah satu nasabah bank sampah, Uun.
Uun yang sudah menabung sampah selama satu tahun bisa membelikan keperluan sekolah anaknya dari hasil menabung sampah.
Tak hanya warga sekitarnya, kisah inspiratif Bripka Sigit Santoso juga mendapat apresiasi dari Kasat Lantas Polresta Cirebon yang langsung berkunjung ke tempat usaha Bripka Sigit yang bisa membantu warga sekitar tempat tinggalnya.