Hasil Euro 2024 Laga Jerman vs Denmark: Die Mannschaft Melaju Ke Perempatfinal Euro 2024 usai Unggul 2-0

Jerman vs Denmark
Foto: Okezone
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Timnas Jerman melangkah ke Perempatfinal Euro 2024. Ini setelah Die Mannschaft menang 2-0 atas Timnas Denmark.

Pada pertandingan Babak 16 Besar Piala Eropa 2024 di BVB Stadion, Minggu (30/6/2024) dini hari WIB, Jerman yang tampil dominan membuat kedua golnya di babak kedua lewat penalti Kai Havertz dan Jamal Musiala.

Dengan hasil ini, Jerman melaju ke babak delapan besar dan akan menunggu pemenang partai Spanyol vs Georgia besok.

Baca Juga:Hasil Copa America 2024: Argentina vs Peru, La Albiceleste Menaang Tanpa Messi dengan Skor 2-0Hasil Liga 1 Jepang 2024 Cerezo Osaka vs Nagoya Grampus, Justin Hubner Turun Membuat Tim Sakura Menang 2-1

Jalannya Pertandingan Jerman vs Denmark

Jerman langsung tancap gas sedari menit awal dan tak membiarkan Denmark mengembangkan laga. Mereka sudah menciptakan empat peluang emas saat 10 menit laga berjalan dan memaksa Kasper Schmeichel jatuh bangun di bawah mistar Denmark.

Jerman sempat bikin gol lewat Nico Schlotterbeck lewat sundulan meneruskan sepak pojok Toni Kroos. Tapi, gol itu dianulir karena terjadi pelanggaran saat Joshua Kimmich mendorong pemain Denmark.

Pada menit ketujuh Schmeichel harus terbang untuk menepis sepakan Kimmich dari luar kotak penalti dan berujung korner. Dari situasi tersebut, bola dikirim Kroos ke tengah kotak penalti dan disambut kepala Schlotterbeck tapi bisa diamankan Schmeichel.

Giliran Kai Havertz pada menit ke-10 yang punya kans untuk bikin gol. Mendapat umpan diagonal dari Ruediger, Havertz yag masuk dari sisi kiri menyambutnya dengan sepakan voli kaki kiri yang bisa ditepis Schmeichel.

Semenit setelahnya Robert Andrich mengancam gawang Schmeichel lewat sepakan keras dari luar kotak penalti dan dapat diamankan.

Denmark akhirnya bisa melakukan serangan ke kotak penalti Jerman pada menit ke-21. Christian Eriksen punya ruang tembak di depan area 16 meter, tapi bola bisa diadang Ruediger.

Denmark mulai yakin untuk menekan pertahanan Jerman lewat serangan balik cepat dari sisi sayap kiri yang ditempati Joakim Maehle dan juga Rasmus Hojlund di depan. Tapi, pertahanan Jerman masih tangguh untuk ditembus.

Baca Juga:Prediksi Euro 2024 Laga Swiss vs Italia, Gli Azzurri Lebih Diunggulkan dan Akan Menang TipisHasil Copa America 2024 Uruguay vs Bolivia, Uruguay Berpesta Atas Bolivia dengan Skor 5-0

Pertandingan lantas dihentikan di menit ke-35 karena petir yang dilanjutkan dengan turunnya hujan. Setelah 15 menit terhenti, laga akhirnya dilanjutkan.

Jerman membuat dua peluang berdekatan setelah jeda tersebut. Pertama lewat Havertz pada menit ke-35 yang melepaskan sepakan ke sisi kiri atas gawang, tapi bisa di bendung Schmeichel.

Setelah itu giliran Schlotterback yang menyundul bola crossing meski masih menyamping.

Peluang terbaik Denmark ada di pengujung babak pertama saat serangan balik membongkar pertahanan Jerman. Delaney berlari menyambut umpan terobosan Eriksen sebelum mengirim ke arah Hojlund di kotak penalti.

Hojlund coba menyontek bola dari jarak dekat, meski dapat di halau oleh Neuer. Skor 0-0 mengirim kedua tim ke ruang ganti.

Tiga menit selepas jeda, Denmark mengejutkan saat Joachim Andersen membobol gawang Neuer dari jarak dekat, meneruskan kemelut yang terjadi di kotak penalti Jerman. Selebrasi Andersen cuma berlangsung singkat karena VAR menganulirnya.

Rupanya sebelum gol terjadi, sudah ada Delaney yang terjebak offside karena ujung sepatunya melebihi pemain lawan.

Jerman memecah kebuntuan pada menit ke-53 saat Havertz mengeksekusi penalti ke pojok kiri gawang Schmeichel. Penalti diberikan setelah Andersen melakukan handball saat coba menghalau crossing.

Denmark kemudian coba mencari gol pengimbang. Baru pada menit ke-66 mereka mendapatkan kans lewat Hojbjerg yang menembak dari kotak penalti, namun bisa diamankan Neuer.

Jerman malah menggandakan keunggulan pada menit ke-68 saat umpan panjang Schlotterbeck menemui Musiala yang lepas dari kawalan Andersen. Jamal Musiala mudah saja melakukan solo run ke kotak penalti dan menjebol gawang Schmeichel dari jarak dekat.

Jerman sempat mencetak gol ketiga di masa injury time lewat Florian Wirtz yang menaklukkan Schmeichel dari jarak dekat. Gol itu dianulir karena Wirtz terjebak offside lebih dulu.

Havertz hampir bikin gol kedua di menit ketiga injury time saat melakukan solo run hingga kotak penalti dan coba melepaskan sepakan menyilang. Schmeichel dengan sigap mengadangnya. Skor 2-0 menutup pertandingan yang meloloskan Jerman ke babak delapan besar.

 

0 Komentar