Dua rumah panggung di Desa Mekarwangi, Lemahsugih, Majalengka mengalami insiden kebakaran pada Kamis siang. Diduga kebakaran tersebut berasal dari korsleting kabel listrik di rumah milik Rahmat, yang kemudian merambat ke rumah tetangganya, Iyah.
Insiden kebakaran ini terjadi sekitar pukul 11 WIB dan tidak menimbulkan korban jiwa karena segera diketahui oleh warga setempat. Meski warga sudah berusaha gotong royong memadamkan api, namun si jago merah dengan cepat melahap kedua rumah tersebut, termasuk rumah kesayangan Rahmat.
Pemilik rumah, Rahmat, menyampaikan bahwa meskipun warga telah berusaha bersama-sama memadamkan, namun kebakaran tetap merusak rumahnya. Hal serupa diungkapkan oleh Iyah, pemilik rumah kedua yang rumahnya terkena dampak perambatan api dari rumah Rahmat. Kerugian materil akibat kebakaran diperkirakan mencapai lebih dari 200 juta rupiah.
Baca Juga:Dinas Pemadam Kebakaran Bentuk Redkar Kec. Weru – VideoPDIP Sudah Rilis Surat Tugas Untuk 18 Calon Kepala Daerah – Video
Sementara itu, para pemilik rumah yang terkena dampak kebakaran saat ini sedang dievakuasi ke rumah kerabat terdekat. Ketua Karang Taruna Mekarwangi, Otong Arif, meminta kepada para dermawan untuk ikut memberikan donasi berupa sembako, perabotan, pakaian layak, dan uang tunai untuk membantu para korban.