Hati-hati dengan Ikan Ini, Ini Deretan Ikan yang Paling Berbahaya di Dunia

buntal
Ilustrasi ikan Buntal (Pasundan Ekspres)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Ikan merupakan hewan yang paling sering dipelihara di rumah dan bisa ditaruh dimanapun. Baik di akuarium maupun di kolam. Kebederaan ikan di rumah, terutama ikan hias, dapat memberi ketenangan dan mengurangi tingkat stres

Warnanya yang cantik dan cerah pun juga dapat mempercantik tempat dimana ikan hias tersebut ditempatkan. Selain itu, dengan melihatnya pun, disinyalir mampu membalikkan mood seseorang menjadi lebih bahagia.

Namun tidak semua ikan akan memberikan dampak tersebut. Ada beberapa jenis ikan yang konon, dianggap paling berbahaya di dunia dan tentunya tidak bisa dipelihara di rumah. Apa saja ikan yang dimaksud? Simak selengkapnya berikut ini seperti yang dilansir dari Britannica.

Baca Juga:Ini Dia, Negara dengan Bendera yang Mirip! Ada Indonesia dan MonakoPunya Banyak Stok Jeruk di Rumah? Bikin Jadi Beragam Olahan Ini Saja

– Candiru

Candiru merupakan ikan lele parasit tanpa sisik dari keluarga Trichomycteridae yang ditemukan di wilayah Sungai Amazon. Ikan ini konon memakan darah dan umumnya ditemukan di rongga insang ikan lain. 

Bahkan lebih ngerinya lagi, kadang-kadang menyerang manusia dan diketahui memasuki uretra hewan yang berenang. Ketika masuk ke dalam tubuh mangsanya, candiru akan memunculkan duri pendek yang akan menyebabkan peradangan, pendarahan hingga kematian.

– Hiu Putih

Hiu putih terutama hiu putih besar merupakan salah satu hiu predator paling kuat dan berpotensi berbahaya di dunia. Di perairan dimana mereka sering ditemui, konon hiu putih bertanggung jawab atas banyak serangan yang terkadang menyebabkan hal yang fatal terhadap mangsanya seperti perenang, penyelam, peselancar, dan lainnya.

– Ikan Batu

Ikan batu merupakan ikan laut berbisa yang hidup di antara bebatuan atau karang, di dataran lumpur dan muara. Ikan ini memiliki tubuh yang kekar dengan kepala serta mulut yang besar, mata kecil, dan kulit bergelombang yang ditutupi benjolan seperti kutil.

Ikan batu termasuk jenis ikan yang berbahaya dan sulit dilihat. Namun saat diinjak, ikan batu akan menyuntikkan sejumlah racun melalui alur di duri sirip punggungnya. Luka yang dihasilkan oleh ikan ini juga terasa sangat menyakitkan dan terkadang bisa berakibat fatal.

– Belut Listrik

Belut listrik adalah ikan dengan bentuk memanjang yang menghasilkan sengatan listrik yang kuat untuk menyetrum mangsanya yang biasanya ikan lainnya. Ikan ini dapat tumbuh mencapai ukuran 2,75 meter.

Belut listrik adalah makhluk lamban yang lebih menyukai air tawar yang bergerak lambat. Terkadang, belut listrik tak perlu menyerum mangsanya sehingga cukup menelannya saja. Namun pelepasan listrik pada ikan ini, dapat digunakan untuk mencegah mangsa melarikan diri atau memberikan kedutan pada mangsanya.

Baca Juga:Simak Tips Ini Agar Hasilnya Mulus Setelah Direbus: Inilah Cara untuk Mengupas TelurJaga Agar Tetap Segar, Begini Cara Menyimpan Kentang

– Ikan Buntal

Ikan buntal adalah ikan yang memiliki kemampuan mengembang sendiri ketika mendapatkan gangguan. Ikan ini memiliki zat yang sangat beracun sehingga dapat menyebabkan kematian ketika dijadikan makanan. Namun berbeda dengan Jepang, ikan yang disebut fugu ini harus dibersihkan secara menyeluruh dan disiapkan oleh koki yang terlatih khusus.

 

0 Komentar