Tempat Wisata Alam di Sumedang yang cocok untuk Healing Saat Penat

Rekomendasi wisata alam di Sumedang
Rekomendasi wisata alam di Sumedang/Sumber: merahputih.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Kabupaten Sumedang, yang terletak di Provinsi Jawa Barat, menawarkan banyak tempat wisata yang menakjubkan dan memesona, terutama wisata alamnya. Selain keindahan alam, Sumedang juga memiliki banyak wisata sejarah yang menarik.

Jika kamu berencana mengunjungi Sumedang, sebaiknya kamu membaca daftar tempat wisata di Sumedang berikut ini agar liburanmu lebih seru:

Tempat Wisata Alam di Sumedang

1. Gunung Tampomas  

   Rekomendasi pertama adalah Gunung Tampomas. Kabupaten Sumedang didominasi oleh pegunungan dengan sedikit dataran rendah, sehingga udaranya sangat sejuk. Bagi para pendaki, Gunung Tampomas yang memiliki ketinggian sekitar 1.684 mdpl menawarkan panorama alam dan keanekaragaman fauna yang mengagumkan. Kamu tidak akan kecewa datang ke sini!

Lokasi: Kawasan Tampomas, Kab. Sumedang

Baca Juga:Indahnya Sunset di Bali : Inilah Rekomendasi Spot Sunset di Bali yang Sangat IndahSuka Makanan Korea? Sini Yuk! Inilah Rekomendasi Tempat Makanan Korea di Bandung Terenak

2. Kampung Toga

   Sesuai namanya, Toga (Tanaman Obat Keluarga) adalah jenis tanaman yang dijadikan tempat wisata di Sumedang. Di sini, kamu akan diajak untuk mengenal berbagai tanaman obat dengan cara yang menyenangkan. Jangan lupa membawa buah hati, karena selain bersenang-senang, mereka juga bisa mendapatkan banyak pengetahuan baru.

3. Kebun Teh Margawindu

   Tempat wisata lain yang patut dikunjungi adalah Kebun Teh Margawindu. Hamparan kebun teh yang hijau dan asri sangat menyejukkan mata. Untuk mencapai puncaknya, kamu perlu menggunakan kendaraan karena medannya yang cukup sulit. Namun, semua rasa lelah akan terbayar ketika kamu sudah berada di puncak.

4. Curug Ciputrawangi

   Beralih dari wisata perkebunan, Sumedang juga memiliki destinasi eksotis berupa curug. Curug Ciputrawangi, juga dikenal sebagai Narimbang karena lokasinya di daerah Narimbang, menawarkan keindahan alam yang masih alami. Sering kali, satwa liar khas daerah tersebut yang masih dilestarikan dapat terlihat di sini. Tempat wisata ini dapat memberikan pengalaman menarik jika kamu berkunjung bersama keluarga atau teman.

5. Situ Biru Cilembang

   Selain wisata perkebunan dan curug, kamu juga bisa mengunjungi wisata perairan di Sumedang, yakni Situ Biru Cilembang. Destinasi ini menawarkan pemandangan situ atau danau dengan air yang sangat jernih, sehingga kamu bisa melihat ikan-ikan di dalamnya.

Namun, kamu tidak diizinkan berenang di situ karena airnya merupakan sumber bagi warga sekitar. Jangan khawatir, ada tempat khusus bagi wisatawan yang ingin berenang, baik untuk orang dewasa maupun anak-anak. Selain itu, ada juga tempat terapi ikan yang bisa membuat kulitmu kembali halus.

0 Komentar