RADARCIREBON.TV – Pencinta makanan Korea, mari merapat! Jika kamu berencana berburu wisata kuliner di Kota Kembang, jangan lupa tambahkan restoran yang menyajikan hidangan Korea ke dalam daftar kamu. Bandung memiliki banyak sekali kedai makan Korea yang layak dicoba. Tidak hanya menawarkan makanan yang lezat, tetapi juga suasana yang bisa membuatmu merasa seperti sedang berada di Negeri Ginseng. Berikut adalah rekomendasi tempat makanan Korea di Bandung yang paling populer.
Makanan Korea di Bandung
1. Sagye Korean Sagye Korean adalah rekomendasi pertama untuk makanan Korea di Bandung. Restoran ini menonjol karena memiliki chef asal Korea asli bernama Mr. Choi, yang memiliki keahlian khusus dalam memasak aneka hidangan otentik Korea. Rasa makanannya sudah pasti terjamin keasliannya. Fun fact, Sagye juga menjadi restoran Korea pertama di Bandung yang pernah diliput oleh stasiun TV Korea, SBS.
Suasana restoran ini sangat kental dengan nuansa Korea, dengan area indoor, outdoor, dan VIP room. Meskipun memiliki chef asal Korea, sebagian menu di sini sudah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Salah satu sajian yang wajib dicoba adalah Dakgalbi, hidangan ayam, ramyeon, tteokbokki, dan ubi yang didominasi rasa pedas dari saus fermentasi cabai ala Korea. Porsinya besar, cocok untuk sharing. Menariknya lagi, setelah membayar makanan, setiap pengunjung akan diberikan es krim secara gratis.
Baca Juga:Makin Asyik Main Air Bersama Keluarga – Inilah Rekomendasi Kolam Renang di BandungNongskuy Disini! Inilah Rekomendasi Bar di Bandung yang Bagus
2. Nolda Pocha Kamu yang penggemar drama Korea pasti sudah familiar dengan adegan di mana tokoh utama menyantap street food di dalam tempat makan bertenda. Nolda Pocha menawarkan pengalaman bersantap serupa dengan konsep tenda makan kaki lima seperti di drama Korea. Meskipun menggunakan tenda, Nolda Pocha tetap menyediakan pendingin ruangan di dalam tenda.
Area makannya luas, nyaman, dan bersih, cocok untuk makan malam bersama orang-orang tercinta. Nolda Pocha menyajikan beragam hidangan khas Korea, seperti Tteokbokki, Kimchi, Rapokki, hingga Jjajangmyeon, yang semuanya dibuat tanpa menggunakan babi ataupun lemak babi.
3. Korean House Korean House adalah salah satu tempat makan terbaik di Sukajadi yang wajib kamu kunjungi saat di Bandung. Restoran ini merupakan restoran Korea pertama di Bandung dan sudah eksis sejak tahun 1991. Gaya arsitektur restoran ini sangat kental dengan rumah tradisional Korea, Hanok, yang didominasi material kayu, bebatuan, dan jerami. Ada juga area kolam ikan di tengah restoran yang membuat suasananya semakin asri.
Sebagai restoran Korea yang sudah melegenda, Korean House memiliki banyak pelanggan loyal. Hampir semua menu makanan di sini memiliki porsi besar yang bisa untuk berbagi antara 2 – 4 orang. Beberapa menu yang direkomendasikan antara lain Beef Bulgogi, Sundubu Chige, dan Sam Gye Tang, sup ginseng yang berisi satu ayam utuh yang direbus dengan api kecil.