Kadishub Minta Pengusaha Galian C Patuhi Jam Operasional – Video

Kadishub Minta Pengusaha Galian C Patuhi Jam Operasional
0 Komentar

Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon meminta pengusaha galian untuk mematuhi aturan lalu lintas. Pasalnya, banyak kendaraan angkutan yang beroperasi di jam sibuk.

Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon meminta pengusaha galian C dan transporter untuk mematuhi jam operasional. Pasalnya, Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon mendapati banyaknya kendaraan angkutan dengan tonase besar yang hilir mudik dan konvoi di jam sibuk aktivitas masyarakat.

Selain dianggap melanggar jam operasional, Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon juga meminta agar pengusaha galian memperhatikan tonase agar tidak berlebihan, karena dianggap bisa mempengaruhi kondisi jalan. Kendaraan overload over dimensi juga dianggap bisa merusak kondisi geometris jalan di Kabupaten Cirebon, yang harusnya dijaga setelah dilakukannya perbaikan.

Baca Juga:Meriahkan Hari Bhayangkara Ke 78 – VideoGraduation 2.0 TK AL Madeena Islamic School – Video

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, Hilman Firmansyah, ada ruas jalan yang sudah disediakan untuk kendaraan angkutan galian C, mulai dari Kramat Dukupuntang hingga Palimanan yang kondisinya sudah dibetonisasi. Hilman juga menekankan bahwa Dinas Perhubungan tidak menghambat investasi, namun lebih kepada mengatur kondisi lalu lintas dan menjaga hak masyarakat pengguna jalan.

Sementara itu, Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon juga berencana melakukan tindakan dan memberikan sanksi kepada kendaraan angkutan galian C yang membandel jika tetap melanggar jam operasional. Terlebih, aturan jam operasional sudah ditetapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon.

Pengusaha galian C dan transporter dihimbau untuk menertibkan diri, untuk bersama-sama menjaga infrastruktur yang sudah dibangun oleh pemerintah, serta menjaga kenyamanan lalu lintas bersama dengan masyarakat, di antaranya menggunakan jalur lalu lintas yang sudah disediakan oleh pemerintah khusus untuk operasional kendaraan tonase besar.

0 Komentar