RADARCIREBON.TV – Inovasinya tidak berhenti disitu, framework juga merilis file Computer Aided Design (CAD) secara open-source untuk Framework 16 inci. Ini dilakukan supaya para developer independen maupun para ahli insinyur bisa mengembangkan komponen dan modul-modul lain yang bisa digonta-ganti. Data chassis dan perangkat keras lainnya kini tersedia untuk siapa saja yang ingin melakukan kustomisasi.
Sebelumnya, Framework telah melakukan hal serupa dengan laptop 13 inci yang diunggah di Github. Hasilnya, komunitas pengguna Framework berhasil menciptakan berbagai kustomisasi menarik, termasuk tablet bertenaga Windows dan casing Cooler Master yang bisa mengubah motherboard lama Framework menjadi PC desktop kecil yang bisa di-upgrade.
Framework 16 inci
Laptop Framework 16 inci menawarkan lebih banyak peluang untuk bereksperimen dan berinovasi dengan ruang tambahan untuk kartu grafis diskrit AMD dan modul input ekstra di sekitar keyboard. Dengan semua bahan yang disediakan, komunitas diharapkan dapat menciptakan kustomisasi dan inovasi baru.
Baca Juga:Wisata Pantai Buleleng Bali, Spot Indah Melihat Lumba-Lumba Dan Sunrise PointWisata Hits Dago Dream Park Bandung, Spot Wisata Keluarga Dengan Pesona Alam
Di tengah gempuran teknologi AI yang sedang menjamur, rupanya Framework tetap konsisten untuk mendorong batasan dalam desain laptop modular. Ini bisa menciptakan ekosistem yang inovatif sekaligus kreatif, bagi para penggunanya. Dengan pendekatan open-source ini, mereka tidak hanya menawarkan produk yang dapat di-upgrade, tetapi juga memberikan kesempatan kepada para pembuat untuk ikut serta dalam perkembangan teknologi