RADARCIREBON.TV– Masih dalam perayaan Hara Raya Kurban, berikut trik mengolah daging ala menu rumahan.
Dalam mengolah daging, anda dapat mengkreasikan berbagai macam resep sesuai selera.
Baik kambing,domba, atau sapi resep khas nusantara dari daging memang menggiurkan.
Baca Juga:STOP! Ada Larangan Mencuci Daging, Ini Penyebab dan Penjelasannya…Tanpa Presto, 10 Jenis Buah Dapat Membantu Daging Empuk dan Lebih Juicy Loh, Buruan Beli Sebelum Kehabisan
Salah satunya anda dapat mengkreasikan menu masakan khas Sumatera berbahan dasar daging.
Terkenal dengan rendangnya, Sumatera juga punya beberapa masakan dari daging yang lezat dengan rempah-rempah khasnya.
Berikut beberapa resep nusantara berbahan dasar daging agar masakanmu tidak monoton:
1. Sie reuboh/ daging rebus
Resep khas Sumatera yang pertama datang dari tanah Serambi Mekah, Aceh yakni sie reuboh atau daging rebus.
Masakan berkuah berbahan dasar daging ini memiliki rasa kuat, gurih, pedas, dan aromatik.
Memakai banyak rempah-rempah, sie reuboh ini cocok dijadikan variasi menu Hari Raya Kurban.
Menariknya, resep ini tidak memakai santan untuk mendapatkan rasa gurihnya.
2. Malbi
Baca Juga:Selain Jadi Selai, Buah Strawberry Bisa untuk Mengempukkan Daging Loh! Begini Pengolahannya Bu…Memburu Konsol Game Harga 1 Jutaan: Berikut 5 Pilihan Terbaik untuk Para Gamers
Resep berbahan daging selanjutnya adalah Malbi yang berasal dari Palembang.
Terkenal dengan pempeknya, Palembang juga memiliki makanan bercitarasa gurih, manis, dan pedas.
Malbi atau semur daging khas Sumatera Selatan ini biasanya disajikan bersama nasi briyani dan beberapa lauk lainnya.
3. Daging masak kalio
Selanjutnya ada resep kalio yang berasal dari tanah Minang.
Kalio ini sebenarnya rendang yang dimasak setengah matang.
Bumbu yang masih basah disantap dengan daging kawin banget.
4. Soto padang
Bagi anda yang bingung mengolah daging sapi menjadi masakan apa, bisa mencoba membuat soto padang.
Makanan khas Sumatera Barat ini memakai daging sapi goreng yang menjadi ciri khas kemudian ditambah kerupuk.
Demikian beberapa resep masakan khas Sumatera berbahan dasar daging yang dapat dijadikan kreasi masakan di Hari Raya Kurban. Selamat Mencoba!