RADARCIREBON.TV – Matchday pertama di Grup D Piala Eropa 2024 sudah tuntas. Prancis berhasil menempel Belanda di puncak klasemen.
Grup ini yang bertanding lebih dulu adalah Polandia vs Belanda. Bertanding di Volksparkstadion, Minggu (16/6/2024) malam WIB, Belanda menang 2-1.
Polandia mampu memimpin 1-0 lebih dulu lewat Adam Buksa di menit ke-16. Belanda kemudian berbalik menang 2-1 lewat Cody Gakpo di menit ke-29 dan Wout Weghorst di menit ke-83.
Comeback dan Menang 2-1
Baca Juga:Spesifikasi dan Pilihan Laptop Lenovo Termurah dan TercanggihResep Membuat Sate Maranggi Enak dan Daging Terasa Empuk
Kemudian ada Austria vs Prancis di Merkur Spiel-Arena, Selasa (18/6/2024) dini hari WIB. Gol bunuh diri dari Maximilian Woeber membuat Les Bleus menang 1-0.
Belanda dan Prancis sama-sama mengumpulkan tiga poin. Belanda berhak mengisi posisi teratas karena unggul produktivitas gol dan Prancis sementara ada di urutan kedua.