RADARCIREBON.TV – Seperti halnya protein, karbohidrat, lemak, dan mineral; vitamin juga termasuk ke dalam asupan gizi yang penting bagi tubuh. Vitamin adalah senyawa organik yang dibutuhkan oleh tubuh yang dibutuhkan untuk menjalankan fungsi tubuh secara optimal.
Dalam kategori vitamin, ada enam jenis vitamin yang harus dicukupi oleh tubuh, salah satunya vitamin B. Vitamin B memiliki beberapa kelompok vitamin seperti vitamin B1 (Tiamin), vitamin B2 (Riboflavin), vitamin B3 (Niasin), vitamin B5 (Asam Pantotenat), vitamin B6 (Piridoksin), vitamin B7 (Biotin), vitamin B9 (Asam Folat), dan vitamin B12 (Kobalamin).
Masing-masing mempunyai peran yang berbeda bagi tubuh, namun secara umum, vitamin B berguna untuk memproduksi sel darah merah, memecah asam amino, serta menyebarkan oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh. Agar kebutuhan vitamin B bisa tercukupi, konsumsi berbagai jenis makanan yang mengandung vitamin B seperti:
Baca Juga:Kenali, Apa Saja yang Menjadi Tanda Kekurangan Vitamin AAneka Pilihan Makanan yang Tinggi Kandungan Vitamin A untuk Membantu Menjaga Kesehatan Tubuh
1. Ikan Salmon
Ikan salmon merupakan sumber vitamin B dimana kandungan didalamnya terdiri dari vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B5, vitamin B6, dan vitamin B12. Salmon juga dinilai rendah kandungan merkuri serta tinggi akan kandungan protein dan asam lemak omega-3.
2. Hati
Bagian tubuh dari hewan seperti jeroan terutama hati, mengandunga vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B5, vitamin B6, vitamin B7, dan vitamin B9 atau asam folat. Beberapa jenis hati dengan kandungan vitamin B, bisa didapatkan dari jenis hati ayam, sapi, atau lainnya.
3. Telur
Sumber pangan hewani lain yang mengandung vitamin B yaitu telur. Telur merupakan salah satu sumber utama biotin terbanyak kedua setelah hati, dengan beberapa kandungan vitamin B lainnya seperti riboflavin, asam pantotenat, asam folat, dan kobalamin.
4. Daging Sapi
Kontribusi besar lainnya dari asupan vitamin B yang berasal dari bahan pangan hewani yaitu daging sapi. Dalam daging sapi, diketahui memiliki berbagai kandungan vitamin B seperti tiamin, riboflavin, niasin, asam pantotenat, piridoksin, dan kobalamin.
5. Sayuran Daun Hijau
Selain tersedia dalam bahan pangan hewani,vitamin B juga tersedia dalam bahan pangan nabati seperti sayuran daun hijau. Terutama sayuran bayam, sawi, lobak, dan selada romaine merupakan sumber asam folat nabati terbaik.
6. Kacang-kacangan
Ada juga kacang-kacangan yang terkenal akan kandungan asam folat yang tinggi. Selain itu, mengandung tiamin, riboflavin, niasin, asam pantotenat, dan vitamin B6. Adapun beberapa contoh kacang-kacangan yakni kacang hitam, edamame, kacang hijau, kacang merah, dan kacang kedelai.