RADARCIREBON.TV – India dikenal sebagai negara dengan produksi film yang sangat tinggi. Tidak heran, Bollywood menjadi industri film terbesar di dunia, dengan lebih dari 1.000 film dirilis setiap tahunnya.
Tidak hanya unggul dalam jumlah, kualitas film India juga meningkat dari segi alur cerita, sinematografi, dan aspek lainnya yang membuatnya melampaui standar Bollywood dan setara dengan film barat. Ini dia rekomendasinya untuk anda.
Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001)
Film India yang satu ini sangat melekat di hati pecinta Bollywood tanah air karena pernah tayang di layar kaca. “Kabhi Khushi Kabhie Gham” dibintangi oleh aktor papan atas seperti Shahrukh Khan dan Kajol sebagai pemeran utamanya.
Baca Juga:Bakal Terbawa Suasana Sedih – Inilah Rekomendasi Film Pendek Terbaik Yang Wajib Kamu TontonBelajar Islam dari Film Yuk – Inilah Rekomendasi Film tentang Islam Terbaik dan Paling Populer
Film ini menceritakan keluarga kaya di Delhi yang memiliki dua anak laki-laki, Rahul dan Rohan. Rohan adalah anak pertama yang diadopsi, sebuah fakta yang diketahui seluruh keluarga kecuali Rohan sendiri.
Suatu hari, Rahul (Shahrukh Khan) yang sudah dewasa, bertemu dengan Anjali Sharma (Kajol), seorang wanita cantik dari keluarga kurang mampu. Mereka saling jatuh cinta, tetapi hubungan mereka tidak direstui karena perbedaan status sosial.
Mohabbatein (2000)
Film ini dibintangi oleh aktor legendaris India, Amitabh Bachchan, Shahrukh Khan, dan Aishwarya Rai. “Mohabbatein” mengisahkan percintaan rumit dan penuh perjuangan. Ceritanya dimulai dengan tiga murid baru di sekolah Gurukul yang jatuh cinta. Namun, pemilik Gurukul, Narayan (Amitabh Bachchan), melarang kisah cinta di sekolahnya.
Raj Aryan (Shahrukh Khan) membantu ketiga pemuda itu memperjuangkan cinta mereka. Sementara itu, Raj Aryan berpacaran dengan Megha (Aishwarya Rai), putri Narayan, yang akhirnya memilih mengakhiri hidupnya karena tekanan ayahnya.
Madam Chief Minister (2021)
“Madam Chief Minister” adalah film yang memperlihatkan perjuangan seorang wanita melawan politik yang keras. Disutradarai oleh Subhash Kapoor dan dibintangi oleh Richa Chadha, Akshay Oberoi, Saurabh Shukla, Manav Kaul, dan Shubhrajyoti, film ini mendapatkan rating 4.7/5 di IMDb.
Ceritanya berpusat pada Tara Roopram, seorang anak yang lahir saat ayahnya terbunuh dan hampir diracun neneknya karena dia seorang wanita. Tara berjuang keras untuk menjadi menteri, melawan tradisi dan aturan demi kemakmuran rakyatnya.
Mumbai Saga (2021)
“Mumbai Saga” adalah film yang terinspirasi dari kejadian nyata, dibintangi oleh John Abraham, Emraan Hashmi, Suniel Shetty, Gulshan Grover, Rohit Roy, Amole Gupte, Samir Soni, dan Kajal Aggarwal. Film ini menceritakan perjalanan seorang pria biasa yang berubah menjadi gangster dan akhirnya menguasai seluruh bagian kota Mumbai.