Bermain dan berfoto bersama ular besar menjadi daya tarik bagi warga untuk mengisi hari libur akhir pekan. Menariknya, hewan-hewan koleksi yang ada tak sengaja menjadi destinasi wisata dan diserbu masyarakat dari berbagai daerah, terutama spot reptil, yang menjadi salah satu favorit para pengunjung.
Berbagai cara dilakukan masyarakat untuk mengisi libur akhir pekan bersama keluarga, salah satunya dengan mengunjungi Sato Land yang ada di objek wisata di Kuningan. Tanpa disengaja, tempat tersebut menjadi mini zoo dan sasaran wisatawan dari berbagai daerah, padahal awalnya hanya sebagai area penyimpanan koleksi sejumlah hewan sang owner.
Tak hanya orang dewasa, terlihat anak-anak menikmati bermain dan berfoto bersama ular sanca batik besar sepanjang 4 meter dan berat 30 kilogram yang menjadi daya tarik pengunjung. Reptil yang didapat dari salah satu penangkaran di Kuningan menjadi spot paling favorit bagi pengunjung, selain itu iguana, burung, domba, dan hewan lainnya juga menjadi daya tarik.
Baca Juga:Dicekoki Miras, Remaja Putri Digilir 3 Pemuda – VideoMedia Gathering 100 Hari Kerja, Menteri AHY: Bagian dari Transparansi dan Akuntabilitas Institusi Pemerintah
Dengan merogoh kocek 15 ribu rupiah per orang, pengunjung mendapat satu paket pakan ternak. Mereka dapat menikmati berinteraksi dan edukasi langsung bersama fauna koleksi lainnya seperti iguana, burung, memberi makan kambing, dan lainnya tanpa harus mengeluarkan tambahan biaya.
Biasanya, sekitar seribuan pengunjung keluar masuk ke tempat wisata dadakan yang diapit sejumlah rumah makan di kaki Gunung Ciremai.