BPBD Kota Cirebon mewaspadai kebakaran lahan dan tempat pembuangan akhir sampah di wilayah Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, pada musim kemarau. Untuk melakukan langkah antisipasi, mulai saat ini, sejumlah unsur diminta melakukan koordinasi.
Menjelang musim kemarau di Kota Cirebon, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cirebon mewaspadai ancaman bencana kebakaran. Seperti pengalaman tahun sebelumnya, terjadi kebakaran lahan dan di tempat pembuangan akhir sampah di TPA Kopi Luhur.
Saat ini, BPBD Kota Cirebon menghimbau agar Dinas Lingkungan Hidup, pihak kecamatan, maupun kelurahan mulai melakukan koordinasi untuk mengupayakan langkah-langkah dalam mengantisipasi kejadian kebakaran.
Baca Juga:Dicekoki Miras, Remaja Putri Digilir 3 Pemuda – VideoMedia Gathering 100 Hari Kerja, Menteri AHY: Bagian dari Transparansi dan Akuntabilitas Institusi Pemerintah
Tujuannya agar peristiwa kebakaran tidak lagi terjadi dan bisa dihindari. Masyarakat juga dihimbau agar berhati-hati untuk tidak membakar sampah sembarangan, terutama di lahan berumput kering.
Selain mewaspadai kebakaran, di musim kemarau, risiko kekeringan air bersih juga menjadi perhatian BPBD.