RADARCIREBON.TV – Timnas Spanyol menggilas Andorra dengan skor telak 5-0 dalam laga uji coba International jelang Euro 2024.
Pesta lima gol harusnya menunjukkan potensi skuad Spanyol sebagai unggulan Euro 2024.
Laga ini penting bagi Spanyol untuk memanaskan mesin jelang menghadapi putarn final Euro 2024. Pasukan Luis de la Fuente tetap dianggap sebagai tim kuat, meski kini lebih banyak diisi oleh pemain-pemain muda.
Baca Juga:Hasil Timnas Indonesia vs Irak, Dihukum Dua Kali Pinalti dan 1 Kartu Merah Tim Garuda Tumbang Dengan Skor 2-0Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Vietnam Berhasil Comeback atas Filipina dengan Skor 3-2
Kali ini Andorra sudah melawan sebaik mungkin, tapi perbedaan level kedua tim meman sulit dibantah. Spanyol membuka keunggulan lewat aksi Ayoze Perez di menit ke-24, skor 1-0 pun menutup duel 45 menit pertama.
Babak kedua, Spanyol lantas mengamuk dan mencetak empat gol lagi. Mikel Oyarzabal membungkus hattrick (53′, 66′, 73′), lalu Ferran Torres mengunci kemenangan tim dengan golnya di menit ke-81.
Andorra tidak bisa memberikan perlawanan berarti. Bahkan, dalam 90 menit pertandingan, Spanyol sangat dominan dengan 84% penguasaan bola. Skor 5-0 untuk kemenangan Spanyol, modal berharga untuk menyambut pertandingan berikutnya.
Statistik pertandingan Spanyol vs Andorra
Spanyol | VS | Andorra |
21 | Tembakan | 4 |
10 | Tembakan Tepat Sasaran | 2 |
84% | Penguasaan Bola | 16% |
765 | Operan | 148 |
90% | Akurasi Operan | 56% |
8 | Pelanggaran | 5 |
0 | Kartu Kuning | 0 |
0 | Kartu Merah | 0 |
3 | Offside | 2 |
8 | Tendangan Sudut | 1 |
Susunan pemain
SPANYOL (4-3-3): David Raya; Grimaldo, Cubarsi, Vivian, Llorente; Baena, Garcia, Pedri; Perez, Torres, Morata
Subs: Le Normand, Fermin, Zubimendi, yarzabal, Navas, Cucurella
Pelatih: Luis de la Fuente
Andorra (5-4-1): Alvarez; Garcia, Olivera, C. Garcia, Llovera, San Nicolas; Cervos, Vales, G. Garcia, Rubio; Fernandez
Subs: Gomes, Dacu, Pujol, Vieira, Clemente, Vales
Pelatih: Koldo Alvarez