Berburu Samyang Di Rumah Samyang – Video

Berburu Samyang Di Rumah Samyang
0 Komentar

Untuk Anda pemirsa penggemar Korean food, harus merapat ke Rumah Samyang yang menyediakan aneka mie instan ala Korea. Samyang di sini rasa pedasnya nampol dan bikin nagih. Tersedia aneka menu Samyang dengan topingan yang beragam, mulai dari chicken katsu, beef, egg roll, dan topingan lainnya. Penasaran dengan rasanya? Yuk kita simak info kuliner berikut ini.

Samyang atau mie instan ala Korea Selatan yang memiliki rasa pedas memang banyak disukai anak muda saat ini. Ya, Korean food yang satu ini pastinya menggugah selera, apalagi dimakan di tempat yang cozy. Cocok buat ngumpul bareng teman atau keluarga tercinta.

Di Rumah Samyang yang lokasinya di Jalan Ampera Raya No 20A Kota Cirebon ini, pemirsa bisa menyantap Samyang yang diracik dengan bumbu yang memiliki rasa gurih dan pedas. Untuk kepedasannya bisa pilih level 1 sampai 10, tapi rekomendasi yang pedasnya masih aman dimakan pemirsa bisa pilih level 2 aja ya.

Baca Juga:Pj Bupati Targetkan Kab. Cirebon Nol Kasus Stunting – VideoPDAM Tirtajati Akan Tambah Ribuan Sambungan Baru – Video

Lebih istimewa lagi di Rumah Samyang ini tersedia aneka menu Samyang yang dilengkapi aneka toping yang menggoda, mulai dari chicken katsu, chicken teriyaki, egg roll, sosis, beef, dan masih banyak lagi pilihan lainnya. Untuk chicken katsunya, garing di luar dan lembut di dalam. Sementara untuk beefnya diolah dengan racikan bumbu yang pas di lidah, ada manis, asin, dan gurih.

Tempatnya otentik dengan perpaduan dekorasi ala Korea dan Jepang, karena di sini juga tersedia menu ramen khas Negeri Sakura. Hmm, menarik bukan?

Oh iya, untuk harga jangan takut mahal ya. Untuk menikmati aneka Samyang di sini, pemirsa cukup mengeluarkan kocek mulai dari 27 ribu rupiah saja. Rasanya enak dan pedasnya pun nampol banget. Jadi, kuliner ini cocok untuk yang suka pedas.

Rumah Samyang buka dari jam 10 pagi sampai 9 malam. Jadi yeorobun, jangan lupa mampir ya, dan buktikan sendiri kepedasannya.

0 Komentar