Sebaiknya Jangan Dibuang Begitu Saja, Inilah Manfaat dari Ampas Kopi

ampas kopi
Ilustrasi Ampas Kopi (Southern Living)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bagi pecinta kopi, menikmati secangkir kopi dapat menjadi tambahan booster atau mampu memberikan energi dalam melakukan aktivitas. Saat ingin mengolahnya, maka akan ada bagian ampasnya yang menjadi limbah setelah kopi dibuat.

Ampas kopi kerap kali dianggap menjadi sampah dan biasanya akan dibuang begitu saja. Namun ternyata, bagian ampasnya itu, dapat digunakan untuk menjadi sesuatu  yang bermanfaat. Dengan memanfaatkannya, tentu saja, dapat membantu untuk mengurangi limbah.

Ampas kopi mempunyai banyak kegunaan praktis untuk keperluan rumah tangga hingga untuk kecantikan. Untuk mengetahui macam-macam manfaat dari ampas kopi, maka simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga:Mencicipi Ragam Wisata Kuliner Nusantara, Inilah Macam-macam Makanan Khas LombokMenengok Ragam Potensi Wisata yang Ada di Mandalika

Manfaat dari Ampas Kopi

Ada beragam manfaat dari ampas kopi yang bisa digunakan untuk berbagai hal. Dari healthline, ampas kopi bisa menjadi pupuk yang bagus untuk tanaman karena mengandung beberapa nutrisi penting yang dibutuhkan untuk pertumbuhan tanaman dan dapat membantu menarik cacing yang berguna untuk menyuburkan tanah.

Ampas kopi juga yang disebarkan pada sekitar tanaman juga dapat berguna untuk mengusir hama dan serangga yang mengganggu tanaman. Pasalnya, ampas kopi mengandung senyawa yang beracun bagi banyak serangga seperti kafein dan diterpen.

Selain untuk tanaman, ampas kopi juga berguna untuk membantu menyerap dan menghilangkan bau dari lemari es dan lainnya. Bubuk kopi mengandung nitrogen yang berguna untuk menghilangkan gas belerang yang berbau busuk dari udara jika digabungkan dengan karbon.

Ampas kopi juga berguna untuk alat dapur yaitu untuk menggosok peralatan dapur yang sulit dibersihkan, misalnya panci dan wajan. Cara untuk membersihkannya, taburkan ampas kopi ke panci dan wajan yang ingin dibersihkan, lalu gosok seperti biasa dan bilas sampai bersih setelahnya.

Selain untuk menggosok panci dan waan, ampas kopi juga mampu membershkan permukaan yang sulit dbersihkan misalnya dinding wastafel ataupun perukaan lain di sekitar rumah karena ampas kopi yang memiliki sifat abrasif sehingga mampu menghilangkan gumpalan yang sulit dibersihkan.

Dari segi kecantikan, ampas kopi juga bisa dimanfaatkan untuk menjadi scrub yang dapat membersihkan kotoran hingga sel-sel kulit mati. Scrub dari kopi, disinyalir bisa digunakan untuk mengeksfoliasi bagian wajah dan tubuh.

 

 

0 Komentar