Reza Mansyur Pindah Daftar Pilwalkot Dari PDIP Ke Gerindra – Video

Reza Mansyur Pindah Daftar Pilwalkot Dari PDIP Ke Gerindra
0 Komentar

Reza Mansyur, seorang pengusaha muda asal Cirebon memutuskan untuk mendaftar ke Partai Gerindra setelah sebelumnya sempat daftar di PDI Perjuangan. Keputusan tersebut dilakukan karena Gerindra dianggap memiliki peluang lebih besar sebagai partai pemenang pilpres.

Sejumlah bakal calon walikota Cirebon, yang sebelumnya sempat mendaftarkan diri di partai PDI Perjuangan, kini beralih mendaftar di Partai Gerindra. Salah satunya Reza Mansyur, tokoh pengusaha muda memilih Partai Gerindra karena dianggap memiliki peluang lebih besar sebagai partai pemenang pilpres.

Di PDI Perjuangan, lebih banyak kader internal yang bersaing untuk mendapatkan rekomendasi. Sementara, di Gerindra, dari banyaknya pendaftar, hanya sebagian kecil yang merupakan kader internal.

Baca Juga:200 Kilometer Jalan Di Kab. Cirebon Dalam Kondisi Jelek – VideoTPA Kubangdeleg Tidak Beroperasi Karena Terkendala Akses Jalan – Video

Salah satu alasan ikut serta dalam kontestasi politik Pilkada 2024, karena kesempatan untuk anak muda menjadi pemimpin masih terbuka lebar. Sehingga anak muda harus partisipasi memberi kontribusi yang baik melalui pencalonan pilwalkot.

Kota Cirebon memiliki potensi besar, sebagai kota wisata yang harus dikembangkan lebih lanjut. Kota Cirebon tidak memiliki potensi wisata alam atau pegunungan, sehingga wisata kota yang perlu dibangun, misalnya, lampu taman, penataan kota yang bagus dan pohon-pohon yang tertata rapi

0 Komentar