Masyarakat di Desa Bayalangu Kidul membersihkan aliran irigasi dari tumpukan sampah. Kerjabakti dilakukan karena tumpukan sampah sudah mengganggu aliran air.
Pemuda Bayalangu Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebon gotong royong membersihkan aliran irigasi Sigranala dari tumpukan sampah yang menghambat aliran air. Kerjabakti ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian karena sampah dan sedimentasi sudah sangat mengganggu.
Kerjabakti di titik irigasi Wararanga Desa Bayalangu Kidul ini dilakukan karena menjadi salah satu titik terparah sedimentasi dan penumpukan sampah. Dengan menggunakan alat seadanya, para pemuda ini mengangkat tumpukan sampah dari dalam irigasi.
Baca Juga:200 Kilometer Jalan Di Kab. Cirebon Dalam Kondisi Jelek – VideoTPA Kubangdeleg Tidak Beroperasi Karena Terkendala Akses Jalan – Video
Menurut salah seorang pemuda, gotong royong membersihkan lingkungan terutama sampah dari irigasi ini juga membantu petani agar distribusi air ke area pertanian lancar.
Sementara, pemuda Bayalangu ini berharap masyarakat sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, agar sampah yang kini menjadi persoalan di Kabupaten Cirebon bisa diminimalisasi penanganannya. Serta sungai dan irigasi menjadi lebih bersih dari sampah maupun sedimentasi.