RADARCIREBON.TV – Baking powder adalah bahan pengembang yang digunakan dalam membuat makanan yang dipanggang. Secara tampilan, baking powder nampak mirip seperti baking soda atau soda kue yang juga memiliki fungsi yang mirip seperti baking powder yakni sebagai pengembang.
Namun bedanya, baking powder tak perlu ditambahkan dengan asam dimana baking powder dapat bekerja dengan melepaskan karbon dioksida dan membuat adonan menjadi mengembang walaupun tanpa menggunakan tambahan bahan asam.
Baking powder mempunyai dua jenis yakni double acting dan single acting. Double acting merupakan zat pengembang akan aktif sebanyak dua kali, dimana ketika bercampur dengan air dan adonan berada pada suhu tinggi. Sedangkan single acting merupakan zat pengembang yang akan aktif sebanyak satu kali ketika berada di suhu tinggi.
Baca Juga:Mengetahui Kegunaan Baking Powder, Bisakah untuk Membersihkan Peralatan Rumah Tangga dan Dapur?5 Manfaat Kapulaga Bagi Tubuh, Ada Apa Saja?
Bahan Pengganti Baking Powder
Jika ingin membuat sesuatu namun tak ada stok baking powder, maka bisa gunakan bahan penggantinya. Inilah deretan bahan yang bisa menjadi pengganti dari baking powder, dapat dilihat sebagai berikut seperti yang dilansir dari Healthline.
1. Plain Yoghurt
Plain yoghurt disinyalir mempunyai pH yang asam dan cocok untuk digunakan sebagai pengganti dari baking powder jika dicampur dengan soda kue. Yoghurt tanpa rasa dinilai paling cocok dibandingkan dengan jenis yoghurt lainnya karena memberikan keasaan yang dibutuhkan untuk membuat ragi tanpa menambah rasa.
2. Cuka
Cuka yang merupakan produk fermentasi, dinilai sangat cocok untuk menjadi pengganti dari baking powder. Cuka mempunyai efek ragi jika dipadukan dengan soda kue. Mengenai takarannya, dalam tiap 5 gram baking powder, dapat diganti dengan takaran kurang lebih 1/4 sendok teh soda kue dan 1/2 sendok teh cuka.
3. Jus Lemon
Jus lemon mengandung asam yang tinggi dan dapat memicu reaksi asam basa jika dicampur dengan soda kue pada bahan makanan yang akan dipanggang. Dalam menggantikan baking powder, takaran yang digunakan yakni untuk 1 sendok teh baking powder, diganti dengan 1/4 sendok teh soda kue dan 1/2 sendok teh jus lemon.
4. Putih Telur Kocok
Proses pengocokan putih telur, dapat menghasilkan gelembung udara yang dapat meningkatkan volume dan sering digunakan untuk aneka olahan kue tertentu. Jika tidak mempunyai baking powder atau soda kue, putih telur kocok dapat menjadi pilihan yang baik.
5. Tepung Self Rising
Tepung self raising adalah jenis tepung yang bisa mengembang saat proses masak tanpa harus dicampur lagi dengan bahan pengembang. Pada dasarnya tepung self raising adalah campuran antara tepung terigu biasa, garam dan baking powder yang dapat membantu makanan menjadi mengembang.