Ratusan pemuda, ormas, OKP, dan lintas iman berkumpul dalam diskusi bertajuk “No Limit Kebersamaan dalam Kebhinekaan” yang digelar di Chefi’s Resto, Kota Cirebon. Diskusi ini mengusung tema “Merajut Kebhinekaan dalam Perbedaan” dengan tujuan mewujudkan persatuan dan menggali potensi dari berbagai agama, suku, dan etnis.
Acara ini diinisiasi oleh pemilik Chefi’s Resto, dengan misi mempromosikan kebersamaan dan menggali potensi beragam agama, suku, dan etnis di Kota Cirebon. Diskusi tersebut melibatkan sejumlah tokoh penting sebagai narasumber, yang memberikan pandangan dan wawasan mengenai pentingnya menjaga kebersamaan dalam keragaman.
Para peserta diskusi memahami bahwa Indonesia berdiri di tengah perbedaan, dengan latar belakang yang majemuk, baik dari segi suku, agama, maupun bahasa. Perbedaan tersebut bukan untuk dibeda-bedakan, melainkan menjadi kelebihan bangsa Indonesia, karena dalam perbedaan ada kekuatan. Diskusi ini menekankan bahwa dari perbedaan, kebersamaan bisa menjadi indah dan kuat.
Baca Juga:Pemdes Panunggul Bagikan Santunan Pada Dhuafa Dan Yatim Piatu – VideoLubang Besar Di Jalan Rusak Jadi Kubangan Kerbau – Video
Terutama di Kota Cirebon, yang terdiri dari banyak etnis dan akulturasi budaya, anak-anak muda diajak untuk bersama-sama menjaga kebhinekaan. Melalui diskusi ini, diharapkan dapat memberikan semangat kebersamaan untuk menggali potensi daerah, serta saling memberikan kontribusi yang baik dari setiap individu demi mewujudkan Kota Cirebon yang lebih baik.