Masih Menjadi Incaran Orang : Ini Dia Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G
Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G/www.droidlime.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Ilham Indrawan, Senior Manager MX Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, menyatakan bahwa Galaxy A54 5G mampu menonjolkan sisi terbaik penggunanya melalui foto dan video dengan dukungan triple camera 50 MP.

Spesifikasi dan Harga

  • Harga    Rp5.999.000 (8 GB/128 GB) | Rp6.399.000 (8 GB/256 GB)
  • Chipset    Exynos 1380 (5 nm)
  • CPU    Octa-core (4×2.4 GHz Cortex-A78 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU    Mali-G68 MP5
  • Sistem Operasi    Android 13, One UI 5.1

Layar Super AMOLED 6,4 inci 120Hz

Samsung Galaxy A54 5G memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi FullHD+. Layar ini memberikan visual yang jernih dan hidup, serta pengalaman menonton yang sinematik dan imersif berkat aspek rasio 19.5:9.

Dengan tingkat kecerahan 1000 nits, layar tetap jelas meski di bawah sinar matahari. Refresh rate 120Hz memastikan tampilan yang responsif dan lancar saat menggulirkan konten di media sosial atau aplikasi lainnya.

Baca Juga:Gamers Wajib Punya Ini! Ini Dia Rekomendasi Laptop Asus ROG TerbaikPasti Betah dan Berkesan : Inilah Keunggulan Huawei Watch

Desain Galaxy A54 5G juga menarik perhatian dengan panel flat depan-belakang yang mengapit frame metal. Bagian belakangnya memiliki kamera yang tidak lagi dibingkai, memberikan tampilan yang estetik untuk mirror selfie. Desain Infinity-O di bagian depan menampung kamera selfie. Tampilannya terlihat premium dan trendi dengan pilihan warna Lime, Blueberry, Black, dan White.

Ditenagai SoC Exynos 1380

Galaxy A54 5G dilengkapi dengan SoC Exynos 1380, yang menawarkan peningkatan performa CPU hingga 30% dibanding pendahulunya. Chipset ini mendukung jaringan 5G dan Wi-Fi 6 untuk konektivitas yang lebih cepat, serta memiliki arsitektur Octa-core dengan konfigurasi 4 x Cortex-A78 2,4 GHz dan 4 x Cortex-A55 2.0 GHz. Ini memungkinkan pengguna untuk berselancar di internet, mengupdate status media sosial, atau streaming video tanpa lag, serta memainkan game dengan grafis tinggi secara responsif.

Kamera Utama 50 MP dengan Dukungan OIS

Untuk penggemar fotografi dan videografi, Galaxy A54 5G dilengkapi dengan triple camera 50 MP di bagian belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 12 MP, dan kamera makro 5 MP. Samsung menjamin bahwa kamera pada Galaxy A54 5G dapat menghasilkan foto dan video berkualitas baik siang maupun malam, berkat teknologi Optical Image Stabilization (OIS).

Harga dan Varian

Samsung Galaxy A54 5G tersedia dengan pilihan RAM 8 GB dan ROM 128 GB atau RAM 8 GB dan ROM 256 GB. Smartphone ini bisa dibeli di toko online dan gerai fisik di seluruh Indonesia dengan harga mulai dari Rp5.999.000.

 

0 Komentar