Pemegang Saham Antam Akan Cair Dividen Juni 2024 Mendatang, Berikut Syaratnya

Antam
Dividen Pemegang Saham Emas Antam/ist
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Pemegang saham PT Aneka Tambang Tbk berhak mendapatkan sebagian keuntungan perusahaan tahun 2024 dalam bentuk dividen tunai. Mengutip pengumuman ksei.co.id, emiten berkode saham ANTM siap membagikan dividen tunai senilai Rp 128,07 per saham.

Bagi yang ingin mendapatkan dividen dari produsen emas dan nikel ini, perhatikan ketentuan berikut!

Tanggal cum dividen atau hari terakhir perdagangan saham ANTM yang memuat hak dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 20 Mei 2024. Artinya, saham yang Moms beli hanya akan memberikan dividen jika dibeli paling lambat pada Senin, 20 Mei 2024.

Baca Juga:Bukit Cinta Camp Penginapan Murah 300 Ribuan Dengan View Indah Telaga Menjer WonosoboSamsung Galaxy A55 5G Turun Harga, Ini Dia Spesifikasinya

Begitu pula bagi Moms yang sudah mengoleksi saham ANTM, wajib memegangnya minimal sampai tanggal cum dividen tersebut, jika ingin mendapatkan hak dividen.

Sementara, tanggal cum dividen saham ANTM pada perdagangan di pasar tunai sampai 22 Mei 2024.   

Investor yang berhak atas dividen tunai dari Antam akan menerima pembayaran pada 7 Juni 2024.

Sebagai pertimbangan bagi Moms sebelum berburu dividen, menurut data RTI, Senin (13/5), saham ANTM ditutup di level Rp 1.525 per saham. Dengan asumsi Moms membeli saham pada harga tersebut, maka dividend yield atau tingkat pengembalian yang didapat dari modal yang diinvestasikan pada saham itu sekitar 8,40%.

Sepanjang tahun ini berjalan, harga saham ANTM telah turun sekitar 10,56%. Akhir tahun lalu, harganya ditutup di level Rp 1.705 per saham.  

 

0 Komentar