Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Pembinaan Qiroatil Quran (LPQQ) di wilayah Cirebon telah resmi dibentuk. Pembentukan ini bertujuan untuk mendukung program pusat dalam gerakan pengentasan buta aksara Al Quran di Indonesia, yang masih terbilang tinggi.
Lembaga Pembinaan Qiroatil Quran (LPQQ) terus menggeliatkan program pengentasan buta aksara Al Quran di tanah air. Salah satu upayanya adalah dengan membentuk pengurus di daerah-daerah, termasuk di wilayah Cirebon, yang kini telah resmi memiliki DPD LPQQ.
Pengukuhan pengurus dilakukan dengan dihadiri oleh Rois Majlis Ilmi JQH PWNU Jawa Barat serta Ketua Umum LPQQ Indonesia, Mahbub Sholeh Zarkasyi. Acara tersebut digelar di UI BBC Cirebon dan sekaligus memberikan pembekalan kepada para mahasiswa mengenai gerakan nasional pengentasan buta aksara Al Quran di tanah air.
Baca Juga:Kasus Vina Dongkrak Jumlah Berita Hoaks Kasus Kriminal di CirebonPolsek Depok Amankan Sejumlah Tukang Parkir Liar – Video
Angka buta aksara baca tulis Al Quran di Indonesia masih cukup tinggi, sekitar 65 persen dari jumlah umat Muslim di Indonesia. Oleh karena itu, peran DPD LPQQ di daerah sangat penting untuk melaksanakan program pengentasan buta aksara Al Quran dengan menyasar masyarakat.
DPD LPQQ Cirebon akan menerapkan dua metode utama. Pertama, Metode ILHAMQU, yaitu metode cara cepat menghafal Al Quran. Kedua, Metode ISHLAH, cara mudah belajar membaca Al Quran yang aktual dan simpel, yang diperuntukkan bagi kalangan remaja, dewasa, lansia, pelajar, dan mahasiswa.