Coach Strate (G) Bongkar Ini Alasan Ferxiic Kembali Lagi Ke RRQ Hoshi untuk Memperkuat RRQ di MPL Season 13

Alasan Ferxiic kembali ke Squad RRQ Hoshi
Foto: GGWP
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Alasan Ferxiic kembali ke squad RRQ Hoshi ternyata bukan untuk MPL ID Season 11. 

Kembalinya Ferxiic ke roster RRQ Hoshi menjadi kejutan lainnya dari Sang Raja. Sebelumnya mereka telah memasukkan kembali Lemon, plus memulangkan VYN dari Bigetron Alpha.

Penambahan pemain ini tentu saja di lakukan RRQ Hoshi mengingat performa tim mereka di sepanjang musim reguler MPL ID S13 bagaikan roller coaster. Hal ini tentu tidak baik bagi peluang mereka untuk menjadi yang terbaik.

Baca Juga:Kim Soo Hyun Menang Popularity Baeksang Arts Awards 2024, Namun Tak Ada Ucapan Terima Kasih untuk Kim Ji WonGokill! Bae Suzy dan Go Yoon Jung Pamer Perhiasan Miliaran di ajang Baeksang Arts Awards 2024

Setelah Lemon dan VYN sempat tampil di stage, kembalinya Ferxiic ke dalam roster RRQ Hoshi ini juga di percaya untuk menjadi kompetitor Irrad di sektor jungler. Artinya, dalam waktu dekat sang player akan kembali di turunkan untuk membela tim.

Namun pandangan berbeda di ungkapkan oleh pelatih EVOS Glory, Coach Strate(G). Secara meyakinkan, dirinya mengatakan bahwa kembalinya Ferxiic ke roster RRQ Hoshi itu bukan untuk MPL ID S13.

Coach Strate(G) mengungkapkan bahwa Ferxiic masuk kembali ke roster RRQ Hoshi untuk menghadapi turnamen H3RO yang akan di gelar selama jeda jelang playoff MPL ID S13.

Hal ini di lakukan karena saat ini Sang Raja hanya memiliki Irrad di posisi jungler, di mana sang pemain tidak dapat mengikuti H3RO karena bukan WNI alias Warga Negara Indonesia karena memiliki tujuan untuk membentuk tim nasional Indonesia di IESF WEC 2024.

“Nanti siapa pun tim yang lolos ke playoff (MPL ID S13), ketika jeda (jelang) playoff itu tidak libur. Kenapa di bilang tidak libur? Karena ada turnamen H3RO untuk seleknas IESF,” ucap Coach Strate(G).

“Kalau kalian mau tahu, nih saya bocorin. Semoga benar ya Pak AP. Ferxiic balik (ke roster RRQ Hoshi) untuk turnamen H3RO karena tidak boleh pakai orang-orang (pemain) PH. Harus full Indo,” tuturnya.

Turnamen ini tentu saja sangat penting bagi setiap tim dan pemain agar bisa menjadi bagian dari tim nasional Indonesia di IESF WEC 2024 yang akan di gelar di Riyadh, Arab Saudi, pada November mendatang.

Baca Juga:Real Madrid vs Bayern Munchen Leg 2, Carlo Ancelotti Sangat Santai Jelang Pertarungan Sengit di Liga ChampionsFilm 'Vina: Sebelum 7 Hari' Resmi Tayang Mulai Hari ini Di Bioskop Ini Sinopsisnya

Selain untuk membela negara, ajang ini juga cukup menggiurkan karena menghadirkan prize pool sebesar US$160 ribu atau sekitar Rp 2,5 miliar.

Tak hanya Ferxiic di RRQ Hoshi, Alberttt juga disebut Strate(G)

Selain membongkar perihal kembalinya Ferxiic ke roster RRQ Hoshi, Coach Strate(G) juga percaya bahwa hal yang saja juga tengah di persiapkan ONIC Esports kepada Alberttt. Pasalnya jungler utama mereka saat ini adalah Kairi yang berasal dari Filipina dan juga tidak akan bisa mengikuti turnamen H3RO.

Hal ini di ungkapkan Coach Strate(G) karena saat ini Alberttt terlihat cukup sering bermain sebagai jungler di beberapa kesempatan.

“Kalau mau tahu, kalian sudah melihat Alberttt spam jungler kan? Nah itu buat (turnamen) H3RO berarti. Jadi ONIC tidak skip H3RO dan ikut untuk IESF,” ujar Coach Strate(G).

Menarik untuk di nantikan, apakah perkataan dari Coach Strate(G) ini memang benar adanya, atau Ferxiic dan Alberttt akan kembali masuk line-up timnya masing-masing sebelum turnamen H3RO di gelar.

0 Komentar