Thomas Cup China 2024: Semi Final Lawan Korea, Indonesia Bidik Juara

Thomas Cup
Anthony Ginting di Thomas Cup China 2024/ist
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Manajer Tim Indonesia Ricky Soebagdja memasang target Indonesia bisa menang lawan Korea Selatan di Thomas Cup 2024 dengan mengambil dua nomor tunggal dan satu ganda.

Ricky menyatakan bahwa Tim Indonesia sudah berhitung soal peluang-peluang yang ada dalam duel lawan Korea. Ricky juga optimistis Tim Indonesia bisa membalas kekalahan di pertemuan-pertemuan sebelumnya.

“Memang di setidaknya dua pertemuan terakhir kalah dari Korea tapi untuk sekarang hitungannya kan tiga tunggal dan dua ganda. Idealnya kami harus ambil dua tunggal dan satu ganda untuk menang.”

Baca Juga:Spesifikasi Mewah Speaker Bluetooth Aktif Full Bass, Audio Menggelegar FantastisRekomendasi Penginapan Murah Bandung Dekat Wisata dan Stasiun Kereta

“Secara peluang melihat ranking dan lain sebagainya harapannya tidak lepas di dua tunggal, tunggal pertama dan kedua. Setelah itu bisa ambil di satu ganda,” tutur Ricky dalam rilis PBSI.

Ricky juga mengingatkan para pemain Indonesia untuk mewaspadai semangat juang pemain-pemain Korea.

“Daya juang tim Korea sangat baik, itu yang harus diwaspadai. Bagaimana tidak lengah, tidak boleh memberikan kesempatan bagi lawan untuk berkembang. Masuk lapangan sudah harus siap.”

“Berkaca dari penampilan melawan India, saya yakin ada potensi besar untuk tim Thomas,” tutur Ricky

0 Komentar