RADARCIREBON.TV – Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Tim Guinea U-23 di laga playoff antar benua untuk memperebutkan satu tiket Olimpiade Paris 2024.
Pertandingan tersebut akan di selenggarakan pada Kamis (9/5/2024) pukul 19.00 WIB di Clairenfontaine, Perancis.
Pada kesempatan kali ini Radarcirebon.tv akan memberikan Profil dari Timnas Guinea U-23 yang akan menjadi lawan dari Timnas Indonesia U-23 di laga playoff antara benua untuk perebutan tiket Olimpiade Paris 2024.
Baca Juga:Prediksi Skor Indonesia vs Irak, Timnas Indonesia U-23 akan Menghadapi Irak di Perebutan Juara Tiga3 Shio yang akan Mendapatkan Keberuntungan di Hari Jumat tanggal 3 Mei 2024
Tim asuhan pelatih Shin Tae Yong (STY) tidak bisa menganggap remeh kekuatan tim Guinea U-23. Pasalnya pemain Timnas Guinea U-23 sebagian besar adalah punggawa Tim senior Guinea. Sehingga dari segi pengalaman, tim muda Guinea sudah teruji.
Para pemain U-23 mampu berperan besar untuk mengantarkan tim yang memiliki julukan Syli National De Guinee mencapai perempat final Piala Afrika 2023.
Bahkan dalam ajang akbar negara di benua Afrika tersebut Guinea mampu mengimbangi tim langganan Piala Dunia, Kamerun.
Selain itu, Tim Guinea U-23 juga memiliki pengalaman bermain di klub-klub Eropa. Ada Aguibou Camara (Atromitos), Algassime Bah (Olypiacos), Nabu Oulare (Boluspor).
Saat ini Tim Guinea menempati peringkat 76 FIFA per April 2024 dengan 1.324,65 poin. Ranking FIFA tertinggi Guinea adalah peringkat 22 dan terendah di 123.
Menurut data Transfermarkt tim Guinea U-23 saat ini memiliki nilai pasar Rp133,4 miliar.
Tim Guinea U-23 akan melawan Timnas Indonesia U-23 di babak playoff setelah menjadi peringkat empat Piala Afrika U-23.
Baca Juga:Profil Sang Wonderkid Timnas Indonesia Marselino Ferdinan yang bermain dari U-19 Hingga U-23Marselino Ferdinan Memiliki Peluang untuk Bermain di Kasta Tertinggi Liga Belgia Bersama FCV Dender
Dalam perjalananya, Tim Guinea U-23 menempati posisi kedua di klasemen grup A dengan mengumpulkan poin 4 setelah menang 3-1 melawan Kongo U-23 dan imbang melawan Ghana U-23.
Perolehan poin Guinea U-23 sama dengan Tim Ghana U-23, namun berhak lolos ke semifinal setelah unggul selisih gol.
Pada babak semifinal, tim Guinea U-23 kalah melawan Mesir dengan skor tipis 1-0 dan kalah adu penalti 4-3 melawan Mali U-23.